Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mateo Kovacic Dipinjamkan pada Januari 2014?

By Jaka Sutisna - Kamis, 5 Desember 2013 | 03:54 WIB
Mateo Kovacic
Getty Images
Mateo Kovacic

Terbatasnya menit bermain yang didapatkan Mateo Kovacic di Internazionale membuat kelangsungan masa depannya di Giuseppe Meazza mulai diragukan. Kabarnya pemain asal Kroasia itu akan mengambil opsi meninggalkan La Beneamata pada bursa transfer musim dingin Januari 2014.

Mateo Kovacic memang telah bermain 13 kali dari 14 pekan Serie A musim 2013/14. Namun, pemuda berusia 19 tahun tersebut lebih banyak turun sebagai pemain pengganti.

Delapan dari 13 laga yang telah dimainkan Kovacic di Serie A dimulai dari bangku cadangan. Hanya lima kali ia turun sebagai starter. Total, Kovacic baru bermain selama 526 menit.

Menit bermain Kovacic tersebut paling minim jika dibandingkan dengan Esteban Cambiasso (1215 menit), Fredy Guarin (1144), Ricky Alvarez (1076), dan Saphir Taider (660).

Kovacic jelas membutuhkan menit bermain lebih banyak agar penampilannya semakin matang saat turun di Piala Dunia Brasil 2014 bersama Kroasia. Ia tak boleh terus-terusan menjadi pilihan kelima setelah Cambiasso, Guarin, Alvarez, dan Taider jika ingin mencapai peak perform di Brasil nanti.

Sky Sport Italia melansir, Kovacic bisa mempertimbangkan opsi keluar dari Inter sebagai pemain pinjaman pada Januari 2014 agar ia bisa mendapatkan kesempatan bermain secara reguler di klub lain sehingga ia dapat membuktikan kemampuannya.

Kovacic dibeli I Nerazzurri pada musim panas 2012 senilai 11 juta euro dari Dinamo Zagreb.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X