nama pemain yang akan mereka bawa di fase gugur Liga Europa 2014/15. Diantara sejumlah nama yang dibawa, tidak ada nama Lukas Podolski.
Mancini memasukkan sejumlah nama pemain barunya seperti Xherdan Shaqiri dan Davide Santon. Meski Podolski memenuhi syarat untuk bermain di Liga Europa, Inter memilih untuk tidak memasang Podolski.
Sementara itu, nama Marcelo Brozovic juga tidak muncul Gelandang Kroasia itu memang tidak bisa disertakan karena namanya sudah terdaftar lebih dulu di klub lamanya, Dinamo Zagreb.
Di babak 32 besar Liga Europa, Inter akan bertemu Celtic. Laga pertama akan mulai digelar pada 19 Februari mendatang di markas Celtic. Leg kedua dilanjutkan di Milan pada 26 Februari.
Inilah skuat Inter di Liga Europa:
Handanovic, Jonathan, Juan Jesus, Andreolli, Palacio, Icardi, Kovacic, Guarin, Campagnaro, Vidic, Kuzmanovic, Medel, Obi, Santon, Dodo, Ranocchia, Sciacca, Puscas, Carrizo, D’Ambrosio, Berni, Donkor, Nagatomo, Hernanes, Shaqiri, Baldini, Dimarco, Koffi Yao, Costa, Palazzi, Bonazzoli
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar