Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bayer Leverkusen Kuasai Klasemen Bundesliga

By Tulus Muliawan - Sabtu, 30 Agustus 2014 | 23:00 WIB
Bayer Leverkusen, petik hasil maksimal di pekan kedua.
Getty Images
Bayer Leverkusen, petik hasil maksimal di pekan kedua.

2.

Meski memenangi pertandingan, perjuangan Leverkusen harus dijalani dengan usaha yang sangat keras. Mereka harus tertinggal lebih dulu lewat gol bunuh diri Tin Jedvaj pada menit ke-24.

Memasuki babak kedua, Leverkusen sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Jedvaj berhasil membayar lunas kesalahannya dengan gol di menit ke-50.

Herta Berlin kembali memimpin pada menit ke-60 lewat aksi Julian Schieber. Namun, Leverkusen kembali menyamakan kedudukan dua menit setelahnya lewat Emir Spahic.

Herta Berlin coba mengejar. Namun, bukan gol yang didapat, mereka justru kebobolan dua gol dari Julain Brandt pada menit ke-74 dan Karim Bellarabi (86').

Hasil ini membuat Leverkusen memimpin klasemen Bundesliga dengan nilai enam. Pada pekan sebelumnya, mereka juga sukses menundukkan Borussia Dortmund dengan skor 2-0.

Hasil Lainnya:

Augsburg 2-3 Dortmund
Wolfsburg 2-2 Eintracht Frankfurt
Bremen 1-1 Hoffenheim
Stuttgart 0-2 Koln
Hamburg SV 0-3 Paderborn


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X