Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rinov/Pitha Tersingkir dari Malaysia Masters 2019

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 15 Januari 2019 | 20:31 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy, Pitha Haningtyas Mentari, mengembalikan kok ke arah Andika Ramadiansyah/Mychelle Chrystine Bandaso pada laga babak kedua Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (29/11/2017).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy, Pitha Haningtyas Mentari, mengembalikan kok ke arah Andika Ramadiansyah/Mychelle Chrystine Bandaso pada laga babak kedua Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (29/11/2017).

Ujian babak pertama gagal dilewati pasangan ganda campuran nasional Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, pada turnamen Malaysia Masters 2019 yang berlangsung di Axiata Stadium, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 15-20 Januari.

Duet Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari langsung angkat kaki setelah dikalahkan wakil Jepang, Hoki Takuro/Nagahara Wakana, 9-21, 21-19, 17-21 melalui pertandingan berdurasi 52 menit, Selasa (15/1/2019).

Dengan hasil ini, Indonesia untuk sementara baru meloloskan pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Debby Susanto ke babak kedua Malaysia Masters 2019.

Jalannya pertandingan

Pada gim pertama, Rinov/Pitha bermain di bawah performa sehingga tidak bisa berbuat banyak untuk mengimbangi permainan pasangan lawan.

Mereka memang sempat menyamakan skor dengan Takuro/Wakana dalam kedudukan 1-1 dan 2-2, tetapi hal itu tidak berlanjut.

Bermain di bawah tekanan pasangan lawan, Rinov/Pitha pun tumbang dengan skor telak.

Tertinggal satu gim memacu Rinov/Pitha untuk tampil lebih agresif pada gim kedua.

(Baca juga: Loh Kean Yew Peringkat ke-125 Dunia yang Kalahkan Lin Dan pada Final Thailand Masters 2019)


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X