Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

All England Open 2019 - Ini Jadwal Siaran Langsung TVRI untuk Hari Pertama

By Lariza Oky Adisty,Firzie A. Idris - Selasa, 5 Maret 2019 | 21:41 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri nasional Indonesia, Fitriani, saat menjalani pertandingan melawan He Bingjiao (China).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putri nasional Indonesia, Fitriani, saat menjalani pertandingan melawan He Bingjiao (China).

JUARA.net - All England Open 2019 akan bergulir pada 6-10 Maret 2019 dan dapat disaksikan secara langsung di TVRI. Berikut adalah jadwal siaran langsung untuk hari pertama, Rabu (6/3/2019).

Seluruh pertandingan wakil-wakil Indonesia, mulai dari babak penyisihan hingga final, dapat disaksikan melalui siaran langsung TVRI.

Jadwal siaran langsung All England Open 2019 dapat dilihat berikut.

Pencinta bulu tangkis Tanah Air bisa menonton pertandingan All England Open 2019 pada Rabu (6/3/2019) mulai pukul 19.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB.

Diberitakan JUARA.net, dua perang saudara Indonesia pada nomor ganda campuran bakal tersaji pada babak kesatu.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhadapan dengan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, sedangkan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow melawan Alfian Eko/Marsheila Gisha Islami.

Baca Juga : Turnamen All England Open 2019 Bakal Disiarkan Langsung di TVRI

Sementara itu, tantangan berat juga akan dihadapi dua wakil tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani.

Fitriani bakal memulai perjuangannya dengan menghadapi pemain unggulan keenam asal China, He Bingjiao.

Baca Juga : All England Open 2019 - Kento Momota Penuh Motivasi Jelang Turnamen


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X