JUARA.NET - Juara dunia MotoGP tiga kali, Jorge Lorenzo, akan memulai petualangan bersama tim Repsol Honda pada MotoGP Qatar, 10 Maret 2019 mendatang.
Jorge Lorenzo menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Honda dan akan membalap bersama juara dunia musim lalu, Marc Marquez.
Pembalap berjuluk X Fuera ini pun tidak sabar untuk segera membalap dengan tim barunya itu.
"Saya sudah menunggu momen balapan di Qatar selama libur kompetisi. Ini era baru untuk saya dan tim. Dapat berkendara untuk Repsol Honda adalah momen istimewa," kata Lorenzo.
"Saya siap memberikan segalanya untuk mencapai hasil terbaik untuk Honda," ujarnya dikutip Juara.net dari Crash.
Baca Juga : Torrie Wilson Masuk ke Dalam Daftar Kehormatan WWE untuk Angkatan 2019
Hanya saja, pembalap Spanyol itu juga tidak membantah kondisi tubuhnya belum fit 100% setelah mendapat cedera pada awal tahun 2019.
Lorenzo mengalami patah tulang pergelangan tangan pada Januari lalu dan baru saja kembali untuk menjalani tes pra-musim pekan lalu di Qatar.
"Sayang sekali saya belum mencapai level maksimal dengan motor saya. Namun saya percaya kami bisa mencapai hasil baik di GP Qatar."
"MotoGP akan makin kompetitif dan Honda punya modal untuk bisa bersaing. Saya yakin kami meraih hasil positif musim ini," ucap Lorenzo memungkasi.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Crash |
Komentar