Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nick Kyrgios Bidik Gelar Queens Club 2019 Demi Tiru Andy Muray

By Nestri Yuniardi - Rabu, 6 Maret 2019 | 13:23 WIB
Petenis tunggal putra asal Australia, Nick Kyrgios, saat menjuarai Mexican Open 2019, di Acapulco (3/3/2019).
twitter.com/ATP_Tour
Petenis tunggal putra asal Australia, Nick Kyrgios, saat menjuarai Mexican Open 2019, di Acapulco (3/3/2019).

JUARA.NET - Petenis asal Australia, Nick Kyrgios, tampaknya tengah berada pada peak performancesepanjang kariernya.

Baru saja pada pekan lalu, Nick Kyrgios berhasil meraih gelar ATP pertamanya di Mexican Open 2019.

Bahkan, gelar tersebut ia raih setelah melalui perjalanan yang istimewa.

Berstatus non-unggulan, Nick Kyrgios berhasil menghempaskan para petenis yang menduduki 10 besar dunia.

Baca Juga : Torrie Wilson Masuk ke Dalam Daftar Kehormatan WWE untuk Angkatan 2019

Mereka adalah Rafael Nada (Spanyol), Stanislas Wawrinka (Swiss), dan Alexander Zverev (Jerman).

Berbekal kemenangan fantastis tersebut, Kyrgios pun berangan-angan untuk meniru prestasi teman baiknya, Andy Murray, dengan menjuarai Queens Club Championships 2019.

Petenis berusia 23 tahun itu menyebut bahwa dirinya bakal tampil pada kejuaraan yang dihelat pada 17-23 Juni 2019 di London, Inggris.

"Lapangan (di Queens) sempurna, sesuai dengan tipe permainan saya. Jika saya tampil baik, itu akan membantu persiapan saya menuju Wimbledon (1-14 Juli)," ungkapnya dikutip dari BBC.

Kyrgios juga menyatakan bahwa dirinya ingin menampilkan permainan terbaik di lapangan jenis rumput yang digunakan pada Queens Championships.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X