JUARA.NET - Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez harus meraih hasil kurang memuaskan di MotoGP Americas 2019 yang digelar di Circuit of Americas, Senin, (15/4/2019).
Dalam balapan tersebut, Marc Marquez harus terjatuh hingga dinyatakan gagal finis.
Tikungan 12 menjadi tempat di mana pembalap berjuluk The Baby Alien ini terjatuh walau tengah memimpin 3,5 detik dari Valentino Rossi di peringkat kedua.
"Kita adalah manusia, kita membuat kesalahan, tetapi yang paling penting adalah belajar dari kesalahan itu," ujar Marquez di Twitter pribadinya.
Baca Juga : MotoGP Americas 2019 - Marc Marquez Turun Takhta Tak Sampai Setengah Balapan
"Terima kasih atas semua dukungannya dan kami bakal kembali lebih kuat," lanjutnya.
Somos humanos, cometemos errores, pero lo más importante es aprender de ellos. Gracias por el apoyo, volveremos más fuertes!
We are human, we make mistakes, but the most important thing is to learn from them. Thanks for the support, we will come back stronger! #AmericasGP pic.twitter.com/pOtgdxvunk— Marc Márquez (@marcmarquez93) April 14, 2019
Lantaran gagal finis pada balapan MotoGP Americas 2019, Marc Marquez harus merelakan peringkat pertamanya di klasemen sementara MotoGP 2019 tergeser oleh pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso.
Kini, Marc Marquez berada di peringkat keempat klasemen sementara MotoGP 2019 dengan 45 poin, selisih 9 poin dari Andrea Dovizioso yang berada di puncak.
Dovi dua kali finish secara beruntun sebagai runner up di klasemen kejuaraan dunia MotoGP dalam dua musim terakhir
View this post on Instagram
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : |
Komentar