Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Akhir Musim Reguler NBA 2018/19 - 16 Tim Lolos ke Playoff

By Doddy Wiratama - Senin, 15 April 2019 | 12:00 WIB
Setelah lebih dari tujuh bulan menggelar musim reguler, NBA 2018/19 bakal mulai memasuki fase playoff pada 13 April 2019
twitter.com/NBA
Setelah lebih dari tujuh bulan menggelar musim reguler, NBA 2018/19 bakal mulai memasuki fase playoff pada 13 April 2019

JUARA.NET - Setelah bergulir selama lebih dari tujuh bulan, gelaran musim reguler NBA 2018/19 resmi berakhir pada Rabu (11/4) malam waktu setempat atau Kamis siang WIB.

Masing-masing tim kontestan, yang berjumlah 30, sudah menuntaskan 82 laga sepanjang musim reguler NBA 2018/19.

Sebanyak 16 tim pun telah memastikan diri lolos ke fase selanjutnya, yakni babak playoff.

Di wilayah barat, persaingan untuk memperebutkan slot playoffsebenarnya sudah berakhir sejak beberapa hari yang lalu.

Seperti diberitakan BolaSport sebelumnya, delapan tim penghuni western conference sudah memastikan diri lolos ke fase gugur sejak (30/3) waktu AS.

Baca Juga : Hasil NBA 2018-2019 - Kings Kalah, Wilayah Barat Pastikan 8 Tim ke Playoff

Kekalahan Sacramento Kings dari Houston Rockets saat itu secara tak langsung membuat posisi Oklahoma City Thunder dan San Antonio Spurs di zona playoff aman.

Sementara itu, Golden State Warriors pada akhirnya sukses tampil sebagai pemuncak klasemen wilayah barat musim reguler NBA 2018/19.

Stephen Curry dkk. sukses berada di pucuk tabel dengan rekor tanding 57 menang-25 kalah.

Berikut klasemen akhir wilayah barat musim reguler NBA 2018/19:


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X