Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Chong Wei Dikabarkan Sudah Beberapa Minggu Absen Latihan

By Nestri Yuniardi - Selasa, 7 Mei 2019 | 20:47 WIB
Lee Chong Wei (tengah) saat bersama Chen Long dan Lin Dan di atas podium tunggal putra Malaysia open 2019, Minggu (7/4/2019).
twitter.com/bwfmedia
Lee Chong Wei (tengah) saat bersama Chen Long dan Lin Dan di atas podium tunggal putra Malaysia open 2019, Minggu (7/4/2019).

JUARA.NET - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, kembali memancing tanda tanya besar.

Pertanyaan besar itu berangkat dari adanya kabar yang menyebut Lee Chong Wei sudah cukup lama tak berlatih di pelatnas Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association/BAM).

Hal tersebut pun diiyakan oleh rekan satu pelatnas Lee Chong Wei, yakni Lee Zii Jia.

Baca Juga : Berita MotoGP - Maverick Vinales: Le Mans Adalah Sirkuit Kesukaan Saya

Pebulu tangkis berusia 21 tahun tersebut mengaku sudah beberapa minggu tidak melihat keberadaan Lee Chong Wei saat berlatih.

"Saya sudah beberapa minggu tidak melihat Chong Wei. Saya harap dia baik-baik saja dan dalam keadaan sehat," ucap Lee Zii Jia seperti dilansir JUARA dari Stadium Astro.

Masih belum ada kejelasan terkait alasan apa yang membuat Lee Chong Wei harus absen cukup lama dalam mengikuti latihan di pelatnas BAM.

Namun demikian, pihak BAM sendiri menilai itu adalah keputusan bebas bagi Lee Chong Wei.

BAM bahkan mengklaim akan menerima pilihan apapun yang dilontarkan oleh sang pemain, apakah akan terus berusaha kembali berkompetisi atau sebaliknya.

Baca Juga : Pemain Bangku Cadangan Jadi Kunci Kemenangan Bucks Vs Celtics

"Kami akan duduk bersama untuk mendapatkan keputusan terbaik," tutur ketua BAM, Mohamad Norza Zakaria.

"Prioritas bagi Chong Wei saat ini adalah kesehatan dan keluarganya. Saya pikir itu perlu ditekankan lebih dulu," kata dia melanjutkan.

"Dan jika dokter yang menanganinya memberikan izin untuknya berkompetisi, dia akan bermain. Jika tidak, perencanaan perlu diubah," tuturnya memungkasi.

Baca Juga : Indonesia Raih Gelar Terbanyak pada Jaya Raya Junior GP Gold 2019

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut adalah klasemen sementara BWF World Tour 2019 setelah New Zealand Open 2019. . Pada turnamen Super 300 tersebut Indonesia meraih dua gelar dan satu runner-up. . Gelar tersebut disumbangkan Jonatan Christie (tunggal putra) dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra). . Adapun pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi runner-up. . China gagal menambah gelar karena satu-satunya wakil, Li Xuerui (tunggal putri) kalah dari An Se-young (Korsel). . Jepang juga gagal menambah koleksi titel setelah Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (ganda putra) kalah dari Ahsan/Hendra. . Wakil Jepang lainnya, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (ganda putri) ditaklukkan Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korsel) . PS: Tabel klasemen ini bukan resmi, tetapi merupakan penghitungan redaksi karena BWF tidak merilis klasemen. . #bwf #bwfworldtour #badminton

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Stadium Astro


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X