JUARA.net - Tim GridOto.com dan OtoRace.id berkesempatan untuk melakukan wawancara eksklusif dengan Indonesia Tourism Developoment Corporation (ITDC) dan juga menjelajahi lahan yang akan menjadi sirkuit MotoGP Indonesia tersebut.
Wawancara dilakukan di kantor perwakilan ITDC di Kuta Mandalika, Lombok, NTB, dan kami diterima ramah oleh Direktur Utama, Abdulbar M. Mansoer.
Kami berbicara banyak tentang asal muasal MotoGP Mandalika dan juga perihal kesiapan ITDC untuk menggelar MotoGP di Indonesia tahun 2021.
Baca Juga : VIDEO - Momen Super Konyol Ketika Lebih dari 6 Pembalap Moto3 Jatuh Bersamaan di Le Mans
Setelah itu, kami juga menyusuri lahan calon bakal sirkuit MotoGP yang mengelilingi bukit tersebut.
Lahan ini memang belum dikerjakan secara khusus lantaran ITDC masih menunggu proses homologasi sirkuit selesai dilakukan oleh pihak Dorna dan pihak terkait lainnya.
Lebih lengkapnya, silakan simak video di bawah ini ya, selamat menyaksikan. (Eka Budhiansyah/GRIDOTO.com)
Naskah ini telah tayang di Gridoto.com dengan judul: "Video Berkendara di Atas Lahan Calon Sirkuit MotoGP Mandalika. Begini Keadaannya"
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | GridOto.com |
Komentar