JUARA.NET - Salah satu bintang besar di dunia sepak bola, Lionel Messi memang merupakan pesepak bola yang lengkap.
Selama bertahun-tahun dia menancapkan kakinya sebagai salah satu pesepak bola terbaik dunia bersama Cristiano Ronaldo.
Lima gelar Ballon d'Or, serentetan sepatu emas, dan seabrek rekor individu berhasil diraih oleh Messi.
Tapi ada satu yang susah diraih oleh Messi yaitu gelar juara bersama Argentina.
Copa America dan Piala Dunia selalu lepas dari genggaman sang mega bintang.
BACA JUGA: VIDEO - Kalah Tinggi, Petarung MMA ini Hempaskan Lawan dengan Cara Brutal
Hasil ini membuat banyak orang bereaksi dan salah satu yang kembali membahasnya adalah mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama.
Dalam sebuah pidato, Obama mengatakan bahwa Messi punya masalah memenangi Piala Dunia.
"Di Argentia, meski Messi luar biasa, dia punya masalah memenangi Piala Dunia,
" tuturnya.
Nasihat saya kepada generasi muda adalah susah mencapai sesuatu sendirian," lanjutnya.
Pembicaraan mengenai 'Messi FC' memang kembali bergaung. Di Barcelona, Messi gagal membawa timnya mengalahkan Liverpool di semifinal Liga Champions 2019.
Barcelona juga kalah dari Valencia di final Copa Del Rey. Bekerja sendirian tanpa dukungan rekan tim yang selevel tentu membuat Messi pada akhirnya gagal.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Give Me Sport |
Komentar