Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil MotoGP Mugello 2019 - Marquez dan Rossi Kehilangan Momentum, Duo Ducati Jadi Jawara

By Imadudin Adam - Minggu, 2 Juni 2019 | 19:45 WIB
Dua pembalap Ducati, Andrea Dovizioso (kiri) dan Danilo Petrucci, berpose pada balapan MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans.
MOTOGP.COM
Dua pembalap Ducati, Andrea Dovizioso (kiri) dan Danilo Petrucci, berpose pada balapan MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans.

JUARA.NET - Duo tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci sukses menjadi yang tercepat di MotoGP Mugello, Minggu, (2/5/2019).

Balapan dari awal berlangsung sangat ketat dengan jatuhnya pembalap sekelas Valentino Rossi dan sempat terjadi aksi salip menyalip di garis depan.

Awalnya, Marc Marquez merupakan pemimpin balapan. Tapi ketika balapan menyisakan 17 lap lagi, Marquez kehilangan momentum yang membuatnya melorot ke posisi empat.

Bahkan Baby Alien sempat turun ke posisi kelima.

Tak tinggal diam, Marquez mencoba untuk mengambil kembali posisi pertama tapi usaha ini sangat sulit.

Ya, Petrucci dan Dovizioso menjadi penghalang bagi Marquez untuk bersinar.

BACA JUGA: Video Momen saat Marc Marquez Dibantai Tiga Pembalap Sekaligus di GP Mugello 2019

Marquez sejatinya sempat melahap duo Ducati ini ketika balapan memasuki lap terakhir.

Tapi sayangnya momen ini tak berlangsung lama karena duo Ducati kembali menggempur pembalap asal Spanyol ini.

Petrucci sukses mengambil posisi pertamanya sedangkan Dovizioso membayanginya dari posisi ketiga.

Apa daya, usaha keras Marquez berakhir kegagalan karena dia harus mengakhiri balapan di posisi kedua.

Marquez kalah tipis dibandingkan Petrucci yang ada di posisi pertama.

Berikut hasil lengkap MotoGP Mugello 2019:

Duel Berbahaya Sempat Terjadi!

Pembalap Repsol HondaMarc Marquezmenolak untuk menyerah pada keadaan di GP Italia yang digelar di Sirkuit Mugello, Minggu, (2/5/2019).

Dalam balapan itu Marc Marquez yang memimpin balap sejak awal harus kehilangan posisinya usai dibalap oleh tiga pembalap sekaligus ketika balapan menyisakan 17 lap lagi.

Bahkan Marc Marquez melorot hingga ke posisi lima.

Meski begitu, Marquez membuktikan mental petarungnya untuk mengambil alih posisi pertama kembali.

Untuk melakukan itu dia harus berhadapan dengan duo Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.

BACA JUGA: Video Momen saat Marc Marquez Dibantai Tiga Pembalap Sekaligus di GP Mugello 2019

Aksi pertama yang ia lakukan adalah dengan menundukkan Petrucci terlebih dahulu.

Marquez melakukan aksi yang sangat luar biasa ketika melahap trek lurus.

Tak hanya itu, dia terus membuntuti Petrucci yang ada di posisi pertama.

Bahkan ancaman Marc Marquez nyaris membuahkan hasil.

Tapi sayangnya, ketika balapan menjelang berakhir, posisi Marquez justru diambil oleh Dovizioso yang membuatnya menjadi turun ke posisi ketiga.

Di akhir balapan, Marquez gagal menjadi pemenang karena Danilo Petrucci sukses memenangi balapan ini.

 
 
 
View this post on Instagram

Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, dianggap melakukan kesalahan besar dengan memainkan Harry Kane saat bertemu Liverpool di final Liga Champions. Ketumpulan barisan depan Spurs diyakini terjadi akibat kekeliruan pemilihan pemain oleh Mauricio Pochettino, menurut media-media Inggris. Keputusan paling dipertanyakan ialah Pochettino memasang Harry Kane sebagai starter dan mencadangkan Lucas Moura, sang pahlawan di semifinal. Kane mendapatkan jaminan starter untuk tampil kali pertama sejak mengalami cedera ligamen pada duel leg pertama perempat final kontra Man City (9/4/2019). Artinya, sudah dua bulan bomber timnas Inggris itu absen, tetapi langsung mendapat garansi tampil sejak menit awal dengan kondisi fisik yang tampak kedodoran. Padahal, Spurs justru mampu melaju hingga final ketika dia absen, termasuk saat gol kemenangan Son Heung-min lahir setelah Kane ditarik keluar pada duel versus Man City tadi. Lebih lanjut, Pochettino dikritik karena memilih untuk menyimpan Lucas Moura pada awal laga final kontra Liverpool. Lucas ialah pahlawan pengukir hat-trick yang meloloskan Spurs ke final lewat comeback dramatis hingga menang 3-2 di markas Ajax Amsterdam (8/5/2019). #finalucl #championsleague #harrykane #tottenhamhotspur #tottenham #uefa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X