JUARA.net - Rookie Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, meroket ke pole position di kualifikasi MotoGP Catalunya 2019, Sabtu (15/6/2019).
Fabio Quartararo melaju tercepat di Q2 dengan catatan waktu 1 menit 39,484 detik, hanya 0,015 detik lebih cepat dari juara dunia MotoGP Marc Marquez yang akan mengambil posisi start di MotoGP Catalunya 2019 di belakang Quartararo.
Luar biasanya, Quartararo bisa berduel sengit dengan Marquez dan mencatatkan waktu tersebut hanya 11 hari setelah ia menjalani operasi di tangan kanannya.
"Saya tak menyangka akan sebugar ini, satu lagi pole position diraih!" tutur Fabio Quartararo kepada BT Sport.
Pembalap asal Prancis ini pun tak bisa menyembunyikan kebahagian di motornya setelah memastikan diri akan memulai balapan di MotoGP Catalunya 2019 dari depan.
That feeling when you're on pole position in Barcelona! ????@FabioQ20 is fired up! ????#CatalanGP ???? pic.twitter.com/oSDjX7jPkC
— MotoGP™ ???? (@MotoGP) June 15, 2019
Ini adalah pole position kedua Quartararo setelah di MotoGP Spanyol pada awal Mei.
Tanda-tanda Fabio Quartararo bakal berbicara banyak di MotoGP Catalunya 2019 - setidaknya di sesi single lap - mulai terlihat saat sang rider memuncaki FP2 dan FP4.
Crash yang ia alami di FP3, pertamanya dari tujuh balapan di kelas MotoGP, pun tak bisa menghentikan laju sang pembalap.
Baca Juga: NBA Finals - Kisah Masa Lalu Kelam Para Pemain Toronto Raptors
Belum lagi, sang rider punya sejarah bagus dengan trek di Barcelona itu. Hampir setahun lalu persis, Fabio Quartararo memenangi seri Moto2 Catalunya.
Keunggulan motor-motor Yamaha M1, bermodalkan kendali superior jika dilengkapi ban baru, di Catalunya terlihat dengan Quartararo menjadi satu dari empat Yamaha yang menghuni 5 grid terdepan di balapan besok.
Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) akan memulai dari posisi ketiga grid, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) bakal start dari posisi keempat, dan legenda MotoGP Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) akan mulai dari posisi kelima.
???? @FabioQ20 and @marcmarquez93 set to go head-to-head off the start line again!
The @sepangracing rider grabs pole by the narrowest of margins! ⏱️#CatalanGP ???? pic.twitter.com/FiCw0Ip6IY
— MotoGP™ ???? (@MotoGP) June 15, 2019
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar