Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Babak Perempat Final Indonesia Open 2019 - 2 Ganda Putra Merah Putih Vs Wakil Jepang

By Nestri Yuniardi - Jumat, 19 Juli 2019 | 12:30 WIB
Pebulutangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan pebulutangkis ganda putra asal China Huang Kai Xiang/Liu Cheng dalam turnamen bulutangkis Indonesia Open 2019 di Senayan, Jakarta, Selasa (17/7/2019) Fajar Alfian, Indonesia Muhammad Rian Ardianto berhasil maju keba
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pebulutangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan pebulutangkis ganda putra asal China Huang Kai Xiang/Liu Cheng dalam turnamen bulutangkis Indonesia Open 2019 di Senayan, Jakarta, Selasa (17/7/2019) Fajar Alfian, Indonesia Muhammad Rian Ardianto berhasil maju keba

JUARA.NET - Indonesia berhasil meloloskan lima wakil ke babak perempat final Indonesia Open 2019, Jumat (19/7/2019).

Wakil terbanyak berasal dari nomor ganda putra, dimana dua diantaranya bakal melawan ganda putra dari Jepang.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan melawan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, sementara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berjumpa dengan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Ahsan/Hendra sudah pernah tiga kali berjumpa dengan calon lawan mereka, dimana pasangan berjulukan The Daddies tersebut mengantongi dua kemenangan dan satu kekalahan.

Baca Juga: Link Live Streaming Perempat Final Indonesia Open 2019 - The Daddies Buka Perjuangan Wakil Tuan Rumah

Pertemuan terakhir kedua pasangan tersebut terjadi di babak perempat final New Zealand Open 2019. Ahsan/Hendra menang 20-22, 21-15, 21-17.

Adapun Fajar/Rian belum pernah bertemu dengan Hoki/Kobayashi.

Meskipun begitu, Fajar/Rian tetap harus waspada, lantaran Hoki/Kobayashi melenggang ke babak perempat final Indonesia Open 2019 setelah mengalahkan rekan senegara mereka sekaligu unggulan kedua, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Baca Juga: Persiapan Mandiri Tommy Sugiarto untuk Berlaga di Indonesia Open 2019, Dapat Sponsor dari China


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BWF Tournament Software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X