JUARA.NET - Pebulu tangkis tunggal putri Jepang, Nozomi Okuhara, bakal absen pada ajang Thailand Open 2019 yang digelar pekan ini.
Dengan begini Nozomi Okuhara tidak akan mempertahankan gelarnya.
Padahal tahun lalu, dia merupakan kampiun dari ajang Thailand Open 2018.
Alhasil, dalam hasil drawing Thailand Open 2019 yang dirilis pada Senin (29/7/2019), nama Okuhara tak tercantum pada bagan turnamen untuk nomor tunggal putri.
Dengan begitu, Nozomi Okuhara secara otomatis kehilangan kesempatan untuk mempertahankan gelar pada turnamen tersebut.
Pemain 24 tahun ini pun tercatat sebagai satu-satunya juara bertahan yang tidak tampil pada gelaran Thailand Open 2019.
Pada Senin (29/7/2019) malam WIB, Nozomi Okuhara mengungkapkan kepada publik alasannya absen pada turnamen kategori BWF World Tour Super 500 itu.
Melalui sebuah unggahan pada akun Instagram pribadinya, tunggal putri juara dunia 2017 itu mengaku sengaja untuk tak ambil bagian pada Thailand Open 2019.
Baca Juga: Besok, 4 Juara Bertahan Thailand Open Akan Mulai Pertahankan Gelar
Melalui unggahan itu pula, terungkap fokus utama yang dituju Nozomi Okuhara setelah menjadi finalis Japan Open 2019 pada akhir pekan lalu.
Okuhara rupanya ingin mempersiapkan diri lebih matang untuk menghadapi Kejuaraan Dunia 2019.
"Saya memutuskan untuk tak bermain di Thailand Open pekan ini," tulis Nozomi Okuhara dikutip dari kolom caption unggahannya.
"Langkah itu diambil sebagai persiapan untuk Kejuaraan Dunia 2019. Saya tidak cedera atau mengalami gangguan kesehatan. Saya akan terus berjuang!" tulisnya melanjutkan.
Kejuaraan Dunia 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus 2019.
Baca Juga: Thailand Open 2019 - Jepang Kuasai Daftar Unggulan, Indonesia Nomor 3
Mundurnya Nozomi Okuhara pada ajang Thailand Open 2019 secara tak langsung bakal memengaruhi persaingan pada nomor tunggal putri.
Pasalnya, tiga tunggal putri dengan peringkat terbaik di dunia harus absen bermain di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, pada pekan ini.
Selain Nozomi Okuhara, Tai Tzu Ying (Taiwan) dan Akane Yamaguchi (Jepang) juga telah dipastikan absen pada ajang Thailand Open 2019.
Dengan demikian, persaingan pada nomor tunggal putri pada ajang tersebut diprediksi bakal berlangsung lebih terbuka.
Pada hari ini, Selasa (30/7/2019), ajang Thailand Open 2019 bakal resmi dibuka dengan menggelar laga babak kualifikas dan sebagian laga babak utama.
Turnamen dengan total hadiah 350.000 dolar AS ini bakal terus bergulir sepanjang pekan ini sebelum nantinya ditutup dengan laga final yang dihelat Minggu (4/8/2019).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar