Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Momota, 2 Tunggal Putra Jepang Masih Bertahan pada Thailand Open 2019

By Nestri Yuniardi - Kamis, 1 Agustus 2019 | 10:35 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kanta Tsuneyama, bersalaman dengan Lin Dan (China) pada babak pertama All England Open 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (6/3/2019).
ALLENGLANDBADMINTON
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kanta Tsuneyama, bersalaman dengan Lin Dan (China) pada babak pertama All England Open 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (6/3/2019).

JUARA.NET - Meski pebulu tangkis tunggal putra andalan Jepang, Kento Momota, absen pada Thailand Open 2019, masih ada dua tunggal putra Negeri Matahari Terbit yang menghidupkan asa untuk meraih titel kampiun.

Mereka adalah Kanta Tsuneyama dan Kenta Nishimoto.

Kedua tunggal putra Negeri Matahari Terbit tersebut belum pernah meraih satu pun gelar juara pada musim kompetisi BWF 2019.

Baca Juga: Thailand Open 2019 - Duet Ong Yew Sin/Teo Ee Yi Berharap Mampu Pertahankan Momentum

Secara peringkat, Kenta Nishimoto dan Kanta Tsuneyama dapat dibilang termasuk bagian dari tunggal putra terbaik dunia.

Nishimoto berada di peringkat ke-11 dunia, adapun Tsuneyama bertengger di peringkat ke-16.

Peluang emas untuk meraih gelar juara di Thailand Open 2019 semakin besar dimana beberapa nama-nama besar tunggal putra jajaran 10 besar dunia tak ikut andil pada turnamen tersebut.

Sebut saja seperti Viktor Axelsen (Denmark), dan dua tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie serta Anthony Sinisuka Ginting.

Adapun unggulan keempat dari China, Chen Long, dipastikan telah tersingkir dari gelaran Thailand Open 2019. Chen Long kalah di babak pertama dari Wnag Tzu Wei (Taiwan) dengan skor 13-21, 18-21.

Baca Juga: Thailand Open 2019 - Singkirkan Juara Bertahan, Ini Komentar Choi/Seo

Sementara itu, saingan terkuat di nomor tunggal putra kemungkinan besar akan berasal dari Chou Tien Chen (Taiwan) dan Lin Dan (China).

Meski begitu, baik Nishimoto maupun Tsuneyama, masih mampu mengamankan peluang mereka dengan berhasil memetik kemenangan pada babak pertama Thailand Open 2019.

Nishimoto sukses menghadang Sony Dwi Kuncoro (Indonesia) dua gim langsung, 21-17, 21-11.

Sedangkan Tsuneyama mampu mengalahkan Sourabh Verma (India), dengan skor 23-21, 19-21, 21-5.

"Dia (Tsuneyama) bermain bagus dan pergerakannya sangat baik di lapangan," ucap Sourbah Verma tentang performa Tsuneyama, dikutip JUARA dari laman BWF.

"Awalnya saya mengira laga akan terus berlangsung ketat, namun di gim ketiga saya sudah tak bisa melawan dia lagi," imbuhnya.

Baca Juga: Thailand Open 2019 - Fajar/Rian Berhasil Balaskan 'Dendam Di Istora'

Pada babak kedua Thailand Open 2019, Kanta Tsuneyama sendiri bakal melawan wakil tuan rumah, Sitthikom Thammasin, dan Nishimoto dijadwalkan akan berjumpa dengan Haseen Sunil Prannoy (India).

Rangkaian babak kedua Thailand Open 2019 akan dimulai hari ini, Kamis (1/8/2019) mulai pukul 13.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : BWF


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X