Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Del Potro Terpaksa Absen Berlaga di US Open 2019 Karena Lutut Retak

By Doddy Wiratama - Kamis, 15 Agustus 2019 | 13:30 WIB
Juan Martin Del Potro (kanan) memeluk Roger Federer (kiri) usai final Indian Wells, Senin (19/03/18)
rosidianto
Juan Martin Del Potro (kanan) memeluk Roger Federer (kiri) usai final Indian Wells, Senin (19/03/18)

JUARA.NET - Kontestan berstatus unggulan pada nomor tunggal putra dipastikan tidak akan tampil di Gelaran turnamen tenis grand slam, US Open 2019.

Juan Martin del Potro, pemain peringkat 12 dunia akan absen dalam turnamen itu.

Kepastian absennya Juan Martin del Potro sudah dikonfirmasi oleh pihak penyelenggara turnamen pada Selasa (13/8/2019) waktu setempat.

Dilansir dari Sky Sports, Del Potro terpaksa absen lantaran masih menjalani masa penyembuhan cedera.

Juan Martin del Potro dikabarkan menderita cedera lutut yang memaksa dirinya mengalami sejumlah kemunduran performa.

Belum pulih benar, tempurung lutut Del Potro kembali retak saat tampil di ajang Queen's Club Championships pada Juni 2019 lalu.

Baca Juga: Andy Murray Sempat Ragu dengan Keputusan Mainnya pada US Open 2019

Juan Martin del Potro sendiri memiliki riwayat cedera yang cukup panjang dalam kariernya sebagai petenis profesional.

Pria 30 tahun ini tercatat sudah tiga kali menjalani operasi pergelangan tangan kiri dan sekali untuk tangan kanannya.

Rentetan cedera inilah yang menjadi salah satu penyebab Del Potro belum mampu mencapai potensi maksimalnya dalam persaingan tenis tunggal putra dunia.

Dari catatan BolaSport.com, ranking ATP tertinggi yang pernah dicapai peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu adalah menduduki peringkat ketiga dunia.

Pada sisi lain, Juan Martin del Potro sejatinya memiliki catatan manis tersendiri kala tampil pada ajang US Open.

Selain pernah menjadi juara pada 2009, Del Potro juga berhasil menembus partai final dalam edisi terakhir (2018).

Kala itu, harapan Juan Martin del Potro untuk memenangkan gelar US Open, dan juga gelar grand slam, keduanya dipupuskan oleh Novak Djokovic.

Del Potro harus puas menjadi runner up stelah kalah tiga set langsung dari Djokovic dengan skor akhir 3-6, 6-7(4), 3-6.

Baca Juga: Dua Finalis Wimbledon 2019 Tak Terbendung di Cincinnati Masters 2019

Dengan absennya Juan Martin del Potro, pihak penyelenggaran US Open 2019 telah menunjuk Denis Kudla (Amerika Serikat) sebagai pengganti.

Babak utama US Open 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung mulai 26 Agustus 2019 dan akan digelar di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, Amerika Serikat.
 
 
 
 
View this post on Instagram

Prediksi formasi @chelseafc untuk menghadapi @liverpoolfc pada laga Piala Super Eropa. #Liverpool #Chelsea #PialaSuperEropa

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X