Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara Akita Masters 2019 Ini Bakal Segera Melepas Masa Lajang

By Nestri Yuniardi - Minggu, 18 Agustus 2019 | 21:10 WIB
Rangkaian babak final turnamen Akita Masters 2019 telah selesai dipertandingkan pada Minggu (18/8/2019).
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Rangkaian babak final turnamen Akita Masters 2019 telah selesai dipertandingkan pada Minggu (18/8/2019).

JUARA.NET - Rangkaian babak final turnamen Akita Masters 2019 telah tuntas digelar pada Minggu (18/8/2019).

Pada turnamen yang digelar di CNS Arena Akita, Jepang, itu, Korea Selatan berhasil menjadi juara umum dengan raihan dua gelar juara.

Gelar juara Negeri Ginseng pada Akita Masters 2019 dipersembahkan oleh An Se-young (tunggal putri) dan Ko Sung-hyun/Eom Hye-won (ganda campuran).

Selain dari prestasi tersebut, dunia bulu tangkis Korea Selatan juga akan diselimuti kabar bahagia.

Dilansir JUARA.net dari laman Badzine, salah satu wakil Korea Selatan yang menjadi jawara Akita Masters 2019 tersebut bakal melepas masa lajangnya.

Dia adalah Eom Hye-won. Pemain berusia 27 tahun itu akan menikah dengan pebulu tangkis Korea Selatan lainnya yakni Kim Sa-rang.

Baik Kim Sa-rang dan Eom Hye-won merupakan sama-sama pemain spesaialis ganda.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Target Juara, Pelatih Ganda Putra Ingatkan Pemain Jangan Terbebani

Kim Sa-rang pernah aktif bermain di nomor ganda putra bersama Kim Gi-jung.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Badzine


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X