Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Thailand

By Firzie A. Idris - Selasa, 10 September 2019 | 15:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum menghadapi Timnas Malaysia pada ajang kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pemain Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum menghadapi Timnas Malaysia pada ajang kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

JUARA.net - Timnas Indonesia akan menjalani partai kontra Thailand pada Selasa (10/9/2019). Jadwal dan link live streaming partai Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Babak Kedua tersebut ada di artikel ini.

Partai Timnas Indonesia vs Thailand akan berlangsung menarik karena kedua negara pasti ingin mencatatkan kemenangan pertamanya di Grup G.

Timnas Indonesia harus menelan pil pahit setelah kalah 2-3 secara dramatis dari rival kita, Malaysia. Sementara, Thailand hanya bermain imbang tanpa gol saat menjamu Vietnam.

Pelatih Simon McMenemy ingin pelajaran-pelajaran dari partai pembuka kontra Malaysia bisa diterapkan pada laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, nanti.

"Kami berharap bisa mengulangi apa yang kami lakukan pada babak pertama saat lawan Malaysia. Kami harus lebih pintar, lebih waspada pada lawan yang cerdik, pemain harus lebih hemat soal stamina," katanya, dikutip JUARA.net dari situs PSSI.

Baca Juga: Garang, Odell Beckham Jr Main di NFL dengan Memakai Jam Rp5 Miliar!

Demi mewujudkan kebangkitan, Simon mewanti-wanti bahwa pasukannya siap bekerja sebaik dan setangguh mungkin agar mendapatkan tripoin.

Laga ini juga sekaligus menjadi momen pembuktian bagi awak Skuad Garuda yang diterpa kritik usai kekalahan dari Malaysia.

"Semua pemain sangat siap, secara mental sangat siap. Pemain saya adalah petarung, pejuang yang sangat siap," ucapnya.


Editor : Firzie A. Idris


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X