JUARA.NET - Manchester United harus berhadapan dengan AZ Alkmar pada Jumat, (4/10/2019) di Liga Europa.
Sebelumnya United berhasil menang di laga pertama fase grup menghadapi Astana. Tapi sayang di laga kedua ini, mereka harus bermain imbang 0-0.
Sang pelatih, Ole Gunnar Solksjaer mengatakan jika lapangan pertandingan itu merupakan lapangan terburuk yang pernah dilihatnya.
"Saya terkejut mereka memilih bermain di lapangan ini ketika saya melihatnya. Saya sudah terbiasa dari Norwegia. Itu bukan yang terbaik yang pernah saya lihat," ucapnya.
Baca Juga: Activision Bakal Perbaiki COD Mobile Karena Adanya Trouble
"Itu salah satu yang terburuk yang pernah kulihat sejak lama. Lapangan ini memberikan banyak pantulan," lanjutnya.
Bicara soal laga menghadapi AZ Alkmar ini ada yang menarik karena sang penggawa anyar Manchester United diolok-olok netizen karena tingginya hampir sama seperti maskot pertandingan.
James sendiri merupakan pemain terkecil United dan dia harus mendapatkan maskot paling tinggi dalam laga ini.
Netizen mengatakan jika momen ini merupakan momen terburuk yang pernah dilihatnya.
Lainnya menertawakan apa yang didapatkan oleh James.
E olha que o Daniel James (1,70m) é mais alto que eu https://t.co/8e8fQqApcb
— Victor Canedo (@vcanedo) October 3, 2019
out of context : Daniel James pic.twitter.com/yCW8kRisXf
— david (@bilieexlish) October 3, 2019
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Give Me Sport |
Komentar