Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hong Kong Open 2019 - Kalah di Final, Anthony Ginting Marah ke Wasit

By Firzie A. Idris - Minggu, 17 November 2019 | 19:54 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting saat bertanding melawan Jonatan Christie pada semifinal Hong Kong Open 2019.
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting saat bertanding melawan Jonatan Christie pada semifinal Hong Kong Open 2019.

JUARA.net - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, merasa kecewa dengan kepemimpinan wasit pada final Hong Kong Open 2019, Minggu (17/11/2019).

Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan wakil tuan rumah, Lee Cheuk Yiu, lewat laga rubber game 21-16, 10-21, 20-22.

Segalanya tampak berjalan lancar dengan Anthony mengamankan game pertama secara meyakinkan 21-16.

Namun, pada game kedua dan ketiga, penampilannya kurang maksimal.

Anthony banyak melakukan kesalahan individu dan kerap mati langkah dalam mengembalikan bola lawannya tersebut.

Gim kedua berakhir dengan skor 10-21.

Baca Juga: Penurunan Anggaran Signifikan di Kemenpora RI

Pada game ketiga, saat tertinggal 20-21, satu sambaran Anthony di depan net dinyatakan fault oleh wasit karena ujung raketnya dinilai melewati net. Champion point pun diraih Lee. 

“Tentunya saya sangat kecewa, marah dan merasa keputusan wasit tidak fair. Ini terjadi di poin kritis dan saya merasa tidak ada yang salah. Namun, namanya permainan, saya harus bisa menerima, ada yang menang dan ada yang kalah,” kata Anthony setelah pertandingan.

“Saya sudah mempersiapkan diri dengan baik, saya tahu Lee akan bermain dengan percaya diri di depan publiknya sendiri. Waktu di game kedua itu memang ada perubahan cara main karena kondisi angin,” sebut Anthony.


Editor : Firzie A. Idris


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X