Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alex Marquez Alami 'Crash' Saat Kendarai Motor Honda Pertama Kalinya

By Agung Kurniawan - Selasa, 19 November 2019 | 19:28 WIB
Ekspresi Alex Marquez (kiri) saat berhasil menyegel gelar juara dunia MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (3/11/2019)
TWITTER.COM/MOTOGP
Ekspresi Alex Marquez (kiri) saat berhasil menyegel gelar juara dunia MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (3/11/2019)

JUARA.net - Pembalap baru tim Repsol Honda, Alex Marquez, resmi mengendarai motor RC213V untuk kali pertama pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa (19/11/2019).

Namun, debut Alex Marquez tidak berjalan mulus.

Adik kandung Marc Marquez itu mengalami insiden crash di tikungan 10 setelah melahap lintasan sebanyak 8 putaran.

Meski begitu, tidak ada cedera yang menimpa Alex.

Juara dunia Moto2 2019 tersebut masih bisa melanjutkan sesi tes pramusim MotoGP 2020.

Alex Marquez adalah salah satu dari para pembalap utama MotoGP 2020 yang turun pada hari pertama tes pramusim di Valencia.

Rider tim Reale Avintia, Karel Abraham, menjadi pembalap pertama yang turun ke lintasan dalam sesi tersebut.

Hal serupa juga dilakukan salah satu rookie MotoGP 2020 yang membela tim KTM Tech3, Iker Leucona.

Pembalap Spanyol ini kemudian menandai tes pramusim-nya dengan mencatat waktu putaran tercepat kesembilan.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Twitter, MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X