Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Aman! Timnas U-22 Indonesia Masih Bisa Tidak Lolos, Ini Hitung-hitungannya

By Imadudin Adam - Rabu, 4 Desember 2019 | 09:05 WIB
Ilustrasi berita timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019.

JUARA.NET - Pada Selasa, (3/12/2019), Timnas U-22 Indonesia sukses menjaga langkah mereka untuk melaju ke babak semifinal SEA Games 2019.

Kontra Brunei Darussalam, Timnas U-22 Indonesia yang bertanding di Stadion Binan sukses menang telak dengan skor 8-0 yang menjadi salah satu rekor gol terbanyak selama gelaran SEA Games.

Skor 8-0 ini lantas membuat Indonesia merangsek naik ke peringkat kedua klasemen sementara Grup B SEA Games 2019.

Indonesia menyalip Thailand yang meskipun sama-sama mengoleksi poin sembilan namun lebih produktif dalam segi selisih gol dan head to head tentunya.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Pencak Silat Raih Medali Emas Pertama

Meski peluang Garuda Muda untuk lolos ke babak semifinal sangat besar karena mereka bakal berhadapan dengan Laos pada Kamis, (5/12/2019), Indonesia tetap masih belum sepenuhnya aman.

Peluang untuk Indonesia gagal melajut ke semifinal juga cukup besar.

Ada beberapa hitung-hitungan di laga pamungkas nanti mulai dari lolosnya Indonesia sampai gagalnya Indonesia.

Indonesia Lolos Sebagai Juara Grup

Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.
MEDIA PSSI
Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.

Di laga pamungkas nanti Indonesia bakal berhadapan dengan Laos sedangkan Thailand bakal saling bunuh dengan Vietnam.

Jika dalam laga kontra Laos nanti Indonesia menang, Egy Maulana Vikri cs bakal mengoleksi 12 poin.

Sedangkan jika Vietnam digulung Thailand, Vietnam dan Thailand bakal mengumpulkan sama-sama 12 poin.

Dalam kasus ini Indonesia masih bisa keluar sebagai juara grup jika mereka menang telak atas Laos dan melampaui jumlah gol milik Thailand atau Vietnam.

Dengan catatan, Thailand harus menang dari Vietnam agar torehan poin sama rata menjadi 12.

Indonesia Lolos Sebagai Runner Up

Empat pemain timnas U-22 Indonesia; Syahrian Abimanyu, Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, dan Zulfiandi bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.
MEDIA PSSI
Empat pemain timnas U-22 Indonesia; Syahrian Abimanyu, Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, dan Zulfiandi bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.

Mungkin hitung-hitungan ini berbeda sedikit seperti hitung-hitungan di atas karena jika Vietnam sukses mengalahkan Thailand, maka Vietnam bakal mengoleksi 15 poin yang sudah pasti tidak bakal bisa dikejar oleh Indonesia.

Meski Indonesia menang atas Laos, Indonesia maksimal hanya akan mampu mengumpulkan 12 poin.

Selain itu, Vietnam tetap bakal menjadi jawara grup B SEA Games 2019 dengan koleksi 13 poin apabila bermain imbang dengan Thailand.

Baca Juga: Kalah Main Game, Ini Hal Rahasia yang Biasanya Dilakukan Messi!

Singkatnya, Indonesia akan gagal menjadi juara grup jika Vietnam menang atau imbang dari Thailand.

Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal

Pemain Timnas U-22 Indonesia, Egy Maulana Vikri, beraksi pada laga Grup B SEA Games 2019 kontra Brunei, Selasa (3/12/2019).
GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM
Pemain Timnas U-22 Indonesia, Egy Maulana Vikri, beraksi pada laga Grup B SEA Games 2019 kontra Brunei, Selasa (3/12/2019).

Ini mungkin mimpi buruk yang paling tidak diinginkan oleh semua rakyat Indonesia. Oleh sebab itu, Timnas U-22 Indonesia harus tetap waspada atas kekuatan Laos meski tim ini memang tak diunggulkan.

Jika Indonesia kalah atas Laos, torehan poinnya akan tetap sembilan.

Sementara jika Thailand dan Vietnam bermain imbang, masing-masing akan mendapatkan tambahan satu poin sehingga Thailand akan lolos sebagai runners up karena mengoleksi total poin 10 sedangkan Vietnam mengoleksi total poin 13.

Indonesia juga masih bisa tidak lolos jika kalah dari Laos dan Thailand sukses menggasak Vietnam.

Jika begini, Thailand bakal mengoleksi 12 poin bersama dengan Vietnam sedangkan Indonesia tertinggal karena jumlah poinnya hanya sembilan.

Kemungkinan ini memang kecil, namun dalam sepak bola apapun bisa terjadi.

Jika Indonesia lolos sebagai runner up, mereka bakal menghadapi Myanmar sedangkan jika keluar sebagai juara grup, Garuda Muda bakal melawan runner up dari Grup A.

Singkatnya baik Indonesia, Vietnam, dan Thailand masih belum aman di grup B SEA Games 2019

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X