Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Penyebab TImnas Hoki Indonesia Dilarang Tampil di SEA Games 2019

By Firzie A. Idris - Rabu, 4 Desember 2019 | 20:19 WIB
Ilustrasi berita kontingen Indonesia di SEA Games 2019.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita kontingen Indonesia di SEA Games 2019.

JUARA.net - Timnas Hoki Indoor Indonesia dilarang tampil di SEA Games 2019 karena Federasi Hoki Asia (AHF) menganggap ada masalah dualisme kepengurusan di Pengurus Besar Persatuan Hoki Seluruh Indonesia (PB PHSI) dan Pengurus Pusat Federasi Hoki Indonesia (PP FHI).

Akan tetapi, keputusan AFF ini dipertanyakan oleh Chief de Mission Indonesia, Harry Warganegara.

Menurutnya, larangan tersebut tidak berdasar karena Indonesia sebelumnya bisa tampil di SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.

"Pada SEA Games 2017 Kuala Lumpur mereka meraih medali perak. Tidak ada isu. Tiba-tiba ini menjadi isu di SEA Games di Manila," tutur Harry Warganegara kepada Kompas.com.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Anthony Joshua Vs Andy Ruiz Jr II, Live MolaTV

Harry mengaku akan berusaha agar tim hoki bisa bertanding di SEA Games 2019.

Dia juga menyatakan bahwa pihaknya siap membawa permasalahan ini ke jalur hukum termasuk CAS (Pengadilan Arbitrase Olahraga).

"Kita merasa dirugikan. Akreditasi para atlet sudah keluar dan mereka juga ditampung di hotel. Pertanyaannya mengapa tidak bisa bermain dan berpartisipasi di SEA Games 2019?," ujar Harry Warganegara.

Baca Juga: Andy Ruiz Jr Tak Peduli Joshua Telah Kurus: Saya Akan Mati demi Menang!

"Sebagai Cdm, saya melakukan lobby-lobby juga. Pak Okto juga selaku presiden NOC juga. Bahkan, Pak Erick Thohir juga karena ketua federasi hokinya adalah teman dia di IOC. Akan tetapi, sampai malam ini itu tidak ada titik terang," tuturnya. (Ferril Dennys Sitorus)


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Kompas.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X