JUARA.net - Timnas U-22 Thailand harus menelan pil pahit setelah gagal meraih kemenangan tatkala berjumpa dengan Vietnam pada laga pamungkas Grup B SEA Games 2019.
Bertanding di Binan Football Stadium, Kamis (5/12/2019), Thailand langsung tampil menekan dengan melancarkan permainan agresifnya ke pertahan Vietnam.
Usaha tersebut langsung membuahkan hasil saat pemain Thailand, Suphacai mencetak sebuah gol cepat saat pertandingan baru memasuki menit kelima.
Thailand pun semakin superior dan memegang jalannya pertandingan tatkala Suphanat berhasil mencetak gol untuk membawa timnya unggul 2-0 atas Vietnam.
Baca Juga: Sepak Bola SEA Games 2019 - Malaysia Gagal Lolos dari Fase Grup
Tak ingin tinggal diam, timnas U-22 Vietnam pun merespon gempuran-gempuran yang dilancarkan oleh Thailand dan mencetak gol untuk menipiskan kedudukan menjadi 1-2 melalui Tien Linh pada menit ke-15.
Setelah gol tersebut, Vietnam seolah mendapatkan momentum untuk bangkit di sisa laga babak pertama dengan melancarkan serangan-serangannya.
Kendati demikian, usaha Vietnam untuk bisa menyamakan kedudukan belum membuahkan hasil hingga berakhirnya 45 menit pertama.
Babak kedua, Vietnam terus mencoba tampil menyerang untuk membongkar pertahanan Thailand.
Menit ke-53, Ha Duc Chinh gagal memanfaatkan bola hasil umpan terobos. Bola pun keluar lapangan.
Memasuki menit ke-65, bola hasil sepakan Suphanat masih bisa diantisipasi kiper Vietnam.
Baca Juga: Anthony Joshua Jelang Duel Lawan Andy Ruiz Jr: Ada Api di Perut Saya
Sompin masuk menggantikan Akkratum pada menit ke-61.
Vietnam mendapat mendapat penalti pada menit ke-69.
Sepakan penalti gagal dikonversi menjadi gol oleh Nguyen Tan Sinh.
Namun sepakan penalti itu dianggap tidak sah dan diulang.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Pencak Silat Raih Medali Emas Pertama
Kini sepakan penalti di ambil oleh Tienh Linh dan dikonversi menjadi gol pada menit ke-72.
Kedudukan kini menjadi 2-2.
Memasuki menit ke-83, kedudukan masih 2-2 dan bertahan hingga akhir pertandingan.
Dengan hasil itu, Vietnam lolos ke semifinal dengan status juara Grup A dengan 13 poin.
Sedangkan Thailand gagal lolos ke semifinal. Lantaran di laga lain, timnas U-22 Indonesia menang 4-0 atas Laos.
Thailand hanya mengumpulkan 10 poin. Sedangkan Indonesia lolos sebagai runner-up Grup B dengan 12 poin.
Baca Juga: Fitriani Akui Tak Bisa Tampilkan Pola Permainannya Selama SEA Games 2019
Susunan Pemain:
Timnas U-22 Vietnam: 16- Do Hung Dung, 30- Nguyen van Toan, 3- Huyn Tan Sinh, 4- Ho Tan Tai, 5- Doan van Hau, 2- Do Thanh Thinh, 18- Nguyen Thanh Chung, 8- Nguyen Trong Hoang, 7- Trieu, 22- Tien Linh, Tien Linh, 9- Ha Duc Chinh
Timnas U-22 Thailand: 10- Sarachat Supachok, 20- Muangngam Nont, 15- Promsupa Saringkan, 4- Saengdao Chatchai, 14- Akkratum Peerawat, 3- Auksornsri Thitathorn, 7- Imura Wisarut, 18- Kaman Kritsada, 11- Amornlertsak Anon, 9 - Chaided Supachai, 17- Mueanta Suphanat
Baca Juga: Head to Head Indonesia Kontra Laos Sepanjang Gelaran SEA Games!
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar