Hanya Dapat Perak, Timnas Mobile Legends Indonesia Tetap Dipuji

By Imadudin Adam - Senin, 9 Desember 2019 | 14:15 WIB
Timnas MLBB Indonesia raih medali perak di SEA Games 2019
Razer/Youtube
Timnas MLBB Indonesia raih medali perak di SEA Games 2019

JUARA.NET - Medali perak berhasil dipersembahkan oleh Timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games 2019.

Tim tuan rumah Filipina memberikan perlawanan sengit untuk Timnas Mobile Legends Indonesia di pertandingan final yang digelar di Filoil Flying V Centre, San Juan, Minggu (8/12/2019).

Eko Julianto dkk takluk dari Filipina dengan skor 2-3.

Di pertandingan pertama, Filipina berhasil meraih kemenangan di sistem pertandingan Best of Five tersebut.

Baca Juga: Jangan Gagal Lagi! Berapa Kali Indonesia Sudah Gagal di Final?

Pada pertandingan kedua, Timnas Mobile Legends Indonesia berhasil menyamakan skor. Mereka kemudian sempat unggul 2-1.

Namun, permainan agresif yang dilancarkan Filipina membuat Timnas Mobile Legends Indonesia kewalahan. Akhirnya, mereka kalah pada dua pertandingan sisa dan harus puas merebut medali perak.  

Ketua Umum Pengurus Pusat Esports Indonesia (IESPA), Eddy Lim, bangga dengan pencapaian yang ditorehkan Timnas Indonesia Mobile Legends.

"Tentu saja lebih bagus meraih medali emas. Namun, dalam pertandingan final pasti ada yang menang dan ada juga yang kalah. Seperti yang Anda lihat, kami sempat unggul dan kalah tipis," kata Eddy Lim.

"Namun, ini merupakan pencapaian terbaik dari Timnas Mobile Legends Indonesia. Mereka secara umum mainnya bagus kok dan para pemain sudah memberikan yang terbaik. Kali ini, kami hanya kurang beruntung saja," ujar Eddy Lim.

Baca Juga: Hubungan Tumpulnya Osvaldo Haay Kontra Vietnam dengan Kemenangan Indonesia

Ketua Badan Tim Nasional Esports, Erick Herlangga, juga puas dengan pencapaian Timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games 2019. Erick mengaku, secara kualitas Timnas bisa bersaing dan itu bisa dibuktikan sempat unggul dari tim tuan rumah.


Editor : Imadudin Adam


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X