BOLASPORT.COM - Perayaan Tahun Baru, Rabu (1/1/2020), diwarnai duka bagi dunia bola basket. David Stern, Komisioner NBA 1984-2014, meninggal dunia karena stroke.
David Stern merupakan komisioner ke-4 sepanjang sejarah NBA setelah Maurice Podoloff, James Walter Kennedy, dan Larry O'Brien.
Stern mengawali kariernya di NBA pada 1966 sebagai penasehat luar kemudian menjadi penasehat umum pada 1978.
Sebelum menjadi komisioner pada 1984, Stern menjabat sebagai wakil presiden eksekutif sejak 1980.
Pada tahun yang sama ketika Stern menjadi komisioner, 4 pemain marquee juga masuk ke NBA.
Mereka adalah Michael Jordan, Hakeem Olajuwon, Charles Barkley, dan John Stockton.
NBA kemudian secara rutin menelurkan bintang-bintang legendaris seperti Larry Bird, Magic Johnson, Kobe Bryant, Shaquille O'Neal, sampai sekarang LeBron James.
Selama ditangani Stern, popularitas NBA meningkat pada era 1990-an dan 2000-an.
Baca Juga: Maria Sharapova Akan Tampil di Brisbane International Melalui Wildcard
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Express |
Komentar