JUARA.NET - Kejadian tak terduga terjadi ketika Stefano Tsitsipas melukai ayahnya sendiri ketika dia marah.
Tsitsipas menghancurkan raketnya usai kalah set pertama Piala ATP menghadapi Nick Kyrgios.
Ya, kemarahan ini membuat Tsitsipas memukul raketnya dengan keras ke bench yang saat itu ada ayahnya.
Melihat sang anak marah, ayahnya terdiam saja bahkan terlihat ketakutan. Bahkan raketnya berkali-kali dihantamkan ke bench dengan sangat keras.
Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia yang Baru Pernah Pecundangi Deretan Pelatih Top
Sang ayah terkena serpihan raket sehingga membuat tangannya terluka. Ayahnya yang bernama Apostolos bangkit sambil memegangi lengan kanannya.
Kabarnya, sang ayah memar-memar akibat aksi putranya. Bahkan Apostolos seakan tak membenarkan apa yang dilakukan putranya ini.
Here's the moment Stefanos Tsitsipas injured his Dad Apostolos when he smashed his racket!!
(@ATPMedia @primevideosport ) pic.twitter.com/QDLgJlbrOh
— JC . (@Joe__Tennis) January 7, 2020
Ibu Tsitispas, Julia, segera setelah turun dari kursinya untuk memarahi dan menasehati putranya bahwa tindakan itu adalah cerminan ketidak sportifitasan.
Atas perilakunya, Tsitsipas bisa didenda yang cukup berat.
Harus diakui, Tsitsipas adalah salah satu talenta muda paling dihormati di dunia olahraga, dan memenangkan gelar terbesar dalam karirnya pada November tahun lalu yakni final ATP di London.
Editor | : | Imadudin Adam |
Komentar