Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Rekrutan Kedua Persib Bandung untuk Liga 1 2020

By Agung Kurniawan - Jumat, 10 Januari 2020 | 16:39 WIB
Pemain Persiba Balikpapan, Beni Oktavianto (kanan).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain Persiba Balikpapan, Beni Oktavianto (kanan).

JUARA.net - Persib Bandung telah resmi memperkenalkan rekrutan kedua mereka untuk menghadapi Liga1 2020.

Setelah merekrut Victor Igbonefo, Persib Bandung telah memperekenalkan rekrutan kedua mereka untuk Liga 1 2020, Beni Oktavianto.

Pemain berposisi penyerang tersebut diikat Persib Bandung dengan durasi kontrak selama satu musim penuh dengan opsi perpanjangan.

Setelah direkrut Persib, Beni pun masih sama sekali tak menyangka jika dirinya akan mempunyai kesempatan untuk berlaga di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Panas! Penggawa Atletico Berusia 20 Tahun Cekcok dengan Sejumlah Pemain Barca

Ya, sebelum bergabung dengan tim berjulukan Maung Bandung itu Beni bermain di Liga 2 bersama klub Persiba Balikpapan.

Dia juga sempat dipinjamkan ke Kalteng Putra. Pada musim 2018, ia mampu mencetak 9 gol untuk Persib.

"Bagi saya Persib klub besar. Dan tidak pernah terbayang bisa bergabung dengan Persib,” ujarnya, Kamis (9/1/2020), dikutip JUARA.net dari laman resmi Persib.

Dalam kesempatan yang sama, bergabung dengan tim sebesar Persib adalah tantang tersendiri bagi Beni Oktavianto.

"Akan sangat menjadi tantangan bagi saya, dalam karier saya. Saya tiga tahun main di Liga 2 terus ke Liga 1 dan dapat tim sebesar Persib ini. Sangat menjadi motivasi bagi saya,” katanya.

Beni pun bertekad akan membayar penuh kepercayaan dari Persib Bandung dengan memberikan penampilan maksimal di setiap laga.

"Di musim debut ini target saya enggak muluk-muluk. Yang penting Persib di setiap pertandingan bisa menang, bisa memberikan hasil yang maksimal buat Persib Bandung,” katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Wilujeng sumping Beni Oktovianto ???? #PERSIBsalawasna

A post shared by PERSIB (@persib_official) on

Baca Juga: 3 Pesepak Bola ini Pernah Cetak Gol dari Corner Seperti Toni Kroos

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Derbi Madrid di Piala Super Spanyol. . Siapa yang favorit juara? . #atleticomadrid #realmadrid #supercopa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com, Persib


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X