Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Esteban Vizcarra Terganggu Soal Penangguhan Shopee Liga 1 2020 karena COVID-19

By Fiqri Al Awe - Jumat, 20 Maret 2020 | 16:45 WIB
Logo Persib Bandung
TRIBUNJATENG.COM
Logo Persib Bandung

JUARA.NET - Situasi penangguhan Shopee Liga 1 2020 karena COVID-19 rupanya membuat pemain tengah Persib Bandung, Esteban Vizcarra, merasa terganggu.

Pasalnya, saat ini Persib justru sedang berada dalam puncak penampilannya menyusul hasil menang tiga kali berturut-turut dalam tiga laga pertama Shopee Liga 1 2020.

Dilansir Juara.net dari Tribun Jabar, pemain yang sudah menjadi warga negara Indonesia ini merasa cukup terganggu dengan adanya penangguhan kompetisi.

"Ya, karena kami sedang berada dalam momen yang bagus. Tetapi, kami harus rehat dulu sampai kondisi ini semua selesai," ujar Esteban Vizcarra.

Meskipun kejelasan tentang kapan liga akan dilanjutkan masih belum terbaca, Vizcarra mengaku bakal tetap fokus pada pertandingan selanjutnya.

"Kami latihan, masih tetap fokus, dan nanti kalau mulai bermain lagi, kami masih fokus. Kami latihan untuk itu," tambahnya.

Selain masalah penangguhan kompetisi, mantan pemain Arema FC ini juga mengaku harus lebih berhati-hati lagi selama pandemi virus corona ini.

Sebelumnya, dokter tim Persib, Raffi Ghani, juga sudah memberikan imbauan untuk para pemain agar tidak terlalu banyak melakukan kontak dengan orang lain terlebih dahulu.

Baca Juga: Bos Federasi Atletik Dunia Pilih Hati-hati Sikapi Olimpiade Tokyo 2020


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Jabar.tribunews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X