Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tips Cegah Terinfeksi COVID-19 ala Pemain Arema, Semua Mudah Dipraktikkan

By Fiqri Al Awe - Jumat, 27 Maret 2020 | 07:00 WIB
Pemain Arema FC, Johan Ahmad Alfarizie Berbagi Tips Cegah Corona
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain Arema FC, Johan Ahmad Alfarizie Berbagi Tips Cegah Corona

JUARA.NET - Di tengah kondisi wabah virus corona, pemain Arema FC, Johan Alfarizi, memberikan tips untuk mencegah terinfeksi serangan virus tersebut.

Arema FC sudah meliburkan timnya hingga akhir Maret untuk menghentikan penyebaran wabah virus corona.

Sama halnya dengan masyarakat Indonesia pada umumnya, para pemain Arema FC seperti Johan Alfarizi juga diimbau untuk melaksanakan social distancing.

Begitu pula dengan Johan Alfarizi, dia juga melakukan social distancing namun harus tetap menjalankan latihan di rumah.

Baca Juga: Seperti Ujian Nasional, Persib Siapkan Program Latihan Berbasis Online

Dilansir Juara.net dari Tribun Jatim, menurut Alfarizi ada beberapa hal yang harus dilakukan untuk mencegah penyebaran virus yang menyerang saluran pernapasan ini.

"Ya, saat ini menjaga agar tidak terkena virus. Seperti apa yang sudah dianjurkan saja, tidak berlebihan. Sering cuci tangan, jaga lingkungan sekitar, jaga diri sendiri, menahan tidak sering ke luar rumah, dan mengonsumsi makanan bergizi serta vitamin saja," ungkap Alfarizi.

Yang pertama, Alfarizi menyebutkan tentang perilaku untuk tidak berlebihan.

Dalam situasi yang penuh kepanikan seperti saat ini, kontrol diri adalah hal yang sangat penting.

Baca Juga: Pemain Bintang Persib Ini Jalani Tes Corona Sebanyak Koleksi Golnya

Utamakan untuk tetap tenang namun juga harus dibarengi dengan rasa waspada.

Yang kedua, tidak salah jika Alfarizi memasukkan rajin mencuci tangan dalam daftar tipsnya.

Pasalnya, meski terlihat sepele, mencuci tangan adalah tindakan preventif yang paling mujarab dalam menangkal virus corona.

Virus-virus yang mungkin menjangkiti tubuh bisa dengan mudah hilang jika cara menucuci tangan yang benar selalu dipraktikkan.

Tentunya mencuci tangan yang baik harus menggunakan sabun dan juga di tempat air yang mengalir.

Baca Juga: Persebaya Libur Karena COVID-19, Striker Andalannya Pilih Main Gim

Yang terakhir, Alfarizie juga mengatakan tentang perilaku menjaga diri agar tidak sering keluar rumah.

Hal ini sesuai dengan anjuran pemerintah yang meminta agar setiap orang mulai melakukan social distancing.

Mengenai masalah COVID-19, Alfarizie juga berharap wabah ini segera berlalu.

Dia berharap agar seluruh aktivitas yang berkaitan dengan olahraga segera bisa berjalan normal kembali.

"Berharap supaya virus corona sekarang cepat menghilang dan semua sehat, semua aktivitas olahraga dan semuanya berjalan normal kembali," tutupnya.

Baca Juga: PBSI: Olimpiade Mundur, Nasib Indonesia Masters Tergantung Keadaan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pastinya akan ada pro dan kontra. . Seperti apa solusinya ya? . #premierleague #ligainggris #gridnetwork #covid_19 #dirumahaja

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : jatim.tribunnews..com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X