JUARA.net - Pebulu tangkis ganda putra Malaysia, Aaron Chia, mengungkapkan rasa bosannya lantaran selalu menelan hasil minor tatkala berjumpa Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Aaron Chia yang berpasangan dengan Soh Wooi Yik pada nomor ganda putra telah mencatatkan tujuh kali pertemuan dengan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Dalam tujuh pertemuan di berbagai turnamen bulu tangkis internasional tersebut, pasangan peringkat sembilan dunia itu belum mampu meraih satu kemenangan pun.
Tak ayal, hasil-hasil minor tatkala berjumpa pasangan berjulukan Minions tersebut membuat Aaron Chia gusar dengan performanya sendiri.
Baca Juga: Berhasrat Habisi Khabib Nurmagomedov, Legenda UFC Siap Kembali
Tidak hanya saat berjumpa dengan pasangan peringkat satu dunia tersebut, duet Chia/Soh selalu tak bisa berbuat banyak saat berjumpa dengan ganda putra yang menghuni posisi lima besar dunia.
Chia/Soh hanya bisa satu kali menundukkan pasangan nomor dua dunia asal Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat bertemu pada Fuzhou China Open 2019.
Berdasarkan hasil tersebut, Chia pun bertekad untuk membalikkan keadaan saat turnamen BWF kembali bergulir pasca-pandemi virus corona alias Covid-19 berakhir.
Khusus untuk memenangi pertandingan kontra Marcus/Kevin, Chia bahkan mengatakan bahwa dia dan Soh perlu tampil dengan performa di atas kadar 100 persen.
Baca Juga: Tony Ferguson Sukses Jalani Latihan, Begini Respons Conor McGregor
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | The Star |
Komentar