JUARA.NET - Pemain Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, mengungkapkan alasan kekagumannya terhadap bobotoh yang menurutnya adalah suporter terbaik.
Kim Jeffrey Kurniawan hingga kini masih setia membela Persib Bandung sejak kedatangannya pada musim 2016 usai membela Pelita Bandung Raya.
Salah satu hal yang membuat Kim Jeffrey Kurniawan betah bermain untuk tim berjulukan Maung Bandung itu adalah para suporternya yakni bobotoh.
Atmosfer yang mampu diciptakan oleh bobotoh, khususnya tatkala Persib Bandung menjalani laga kandang, membuat semangat Kim terpompa.
Baca Juga: Ganti Pemilik, Newcastle United Bisa Boyong Cristiano Ronaldo KW Super
"Jadi, semangat pemain tentunya bertambah dengan dukungan fantastis yang kami selalu didapati dari bobotoh," kata Kim Jeffrey Kurniawan, dilansir JUARA.net dari Tribun Jabar.
"Selain itu atmosfer pertandingan juga jadinya sangat bagus karena stadion selalu penuh. Tetapi, tekanannya tentunya juga bertambah," tuturnya menambahkan.
Tak ayal, dukungan dari bobotoh membuat Kim dan rekan-rekannya selalu termotivasi untuk meraih kemenangan di setiap laga yang dijalani.
"Bobotoh luar biasa. Mereka benar-benar mendukung pemain di setiap saat, kalah maupun menang, jadi benar-benar memotivasi pemain untuk menang di setiap pertandingan," ucap Kim lagi.
Baca Juga: Deontay Wilder Ngaku Cedera, Jalan Anthony Joshua vs Tyson Fury Terbuka
Lebih jauh lagi, pemain yang berposisi sebagai gelandang itu juga merasa terkesan dengan totalitas bobotoh yang tetap memberikan dukungannya saat berada di luar lapangan.
"Dari segi suporternya jauh, dukungan sangat luar biasa. Bukan hanya di kandang tetapi di luar kandang kami juga disambut di bandara dan lain-lain," ujar Kim mengakhiri.
Kim Jeffrey pada musim ini untuk sementara mampu membawa Persib Bandung memuncaki klasemen Liga 1 2020 dengan torehan sembilan poin.
Namun, kini dirinya mesti bersabar lantaran roda kompetisi sepak bola kasta tertinggi Tanah aAir tersebut untuk sementara waktu ditangguhkan oleh PSSI lantaran pandemi virus corona.
Baca Juga: Justin Gaethje: Jika Saya Mati, Orang Ini yang Bakal Selamatkan Saya
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tribun Jabar |
Komentar