JUARA.NET - Babak belur jadi samsak hidup Justin Gaethje pada UFC 249, nampaknya Tony Ferguson tetap bisa menikmati masa penyembuhan cederanya.
Momen tersebut diabadikan oleh Tony dalam akun Instagram pribadinya.
Terlihat Tony yang masih lengkap dengan pakanan pasien serta ada sedikit bekas darah pada bajunya, melenggang ke sana ke mari dengan sangat santainya.
Nampak tidak ada rasa sakit sama sekali yang muncul pada raut wajah Tony.
Sembari memegangi infus yang masih terpasang, petarung berjuluk 'El Cucuy' ini lincah berjoget dan terlihat sangat menikmati.
Baca Juga: Babak Belur di UFC 249, Tony Ferguson Juga Pernah Dianggap Gila oleh Istri Sendiri
Tony memang tergolong petarung yang nyentrik, beberapa kali dia juga sering terlihat kocak dengan tingkahnya baik di dalam maupun di luar oktagon.
Dilansir Juara.net dari MMA Junkie, setidaknya butuh 60 hari untuk Tony kembali fit 100 persen dari cederanya kali ini.
Tidak heran jika dia butuh dua bulan lagi untuk setidaknya kembali ke oktagon.
Pasalnya, diagnosa tim dotker menyebutkan Tony alami pecah ada tulang orbitalnya (tulang di daerah rongga mata).
Terhitung 100 pukulan Gaethje saat UFC 249 lalu tetap menghujam kepala Tony.
Baca Juga: Bos UFC: Penyebab Tony Ferguson Kalah dari Justin Gaethje Adalah Hal Ini
Bisa dibayangkan rasa sakit yang bakal diterima olehnya karena kebrutalan Gaethje.
Kekelahan Tony Minggu (10/5/2020) lalu, juga jadi penghenti harapan besarnya menggelar laga tarung dengan Khabib Nurmagomedov.
Secara resmi bahkan Presiden UFC, Dana White sudah mengungkap pertarungan tersebut bakal sulit terjadi.
Namun setidaknya, ada pertarung besar lainnya yang mungkin bisa dijajal Tony.
Semisal mengalahkan petarung yang paling banyak omong seantero UFC, Conor McGregor.
Baca Juga: Saking Ngerinya Pukulan Petarung UFC Ini, Bisa Bikin Wasit Jantungan
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Instagram, MMAjunkie.com |
Komentar