Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bikin Remuk Wajah Tony Ferguson pada UFC 249, Justin Gaethje Juga Pecahkan Rekor Ini

By Fiqri Al Awe - Selasa, 12 Mei 2020 | 21:25 WIB
Justin Gaethje pecahkan rekor presentase akurasi pukulan dalam laga tarung dengan Tony Ferguson di UFC 249 (10/5/2020).
TWITTER/UFC
Justin Gaethje pecahkan rekor presentase akurasi pukulan dalam laga tarung dengan Tony Ferguson di UFC 249 (10/5/2020).

JUARA.NET - Tidak Hanya kalahkan Tony Ferguson pada UFC 249 Minggu (10/5/2020), Justin Gaethje berhasil pecahkan satu rekor terbaru.

Bukan kacang-kacangan, rekor yang dipecahkan Gaethje dalam ajang tersebut merupakan rekor besarnya sepanjang karier UFC.

Sejauh perjalanan kariernya, Gaethje hanya bisa menggapai angka akurasi pukulan sebesar 55,6 persen.

Namun hal luar biasa berhasil dia lakukan.

Tampil brutal menghadapi Tony, dirinya bisa catat rekor 72,6 persen pukulan mengarah ke Tony.

Baca Juga: Babak Bundas Digebuk Justin Gaethje, Tony Ferguson: Goyangin Aja Say!

Sepanjang pertarung akbar UFC 249 tersebut, total 197 pukulan dilepaskan oleh Gaethje.

Dan total 143 dari keseluruhan tersebut tepat mengenai Tony.

Yang lebih mengerikan, dari 143 pukulan, 100 diantaranya mengarah tepat masuk ke kepala 'El Cucuy'.

Jika dikalkulasi lebih lanjut lagi, berarti Gaethje menyarangkan lima pukulan masuk ke arah kepala Tony dalam tiap menitnya.

Sungguh performa yang sangat luar biasa, tak ayal jika Tony dapatkan cedera remuk yang cukup fatal pada rongga matanya.

Baca Juga: Buat Rekor KO 20 Detik saat UFC 249, Hingga Dipuji Mike Tyson, Francis Ngannou Malah Kecewa

Melihat rekor bertarung yang ditoreh Gaethje saat UFC 249 tersebut, tak heran jika banyak orang yang menilai hal tersebut sebagai kelahiran monster baru di ajang ini.

Dilansir Juara.net dari Essentially Sports, pemerhati MMA, Luke Thomas bahkan menyebut Gaethje yang baru telah lahir.

"Ini bukan Gaethje saat dia kalah dengan Alvarez atau Poirier. Ini adalah Gaethje 2.0," ungkapnya.

Terlepas dari kegemilangan Gaethje dan rekornya pada UFC 249, kepintaran sang pelatih Trevor Wittman memang tidak bisa dikesampingkan.

Baca Juga: UFC 249 - Ngerinya Pukulan Justin Gaethje pada Tony Ferguson dalam Gerak Lambat!

Pasalnya, Wittman punya kemampuan dalam memunculkan karakter terbaik dari Gaethje.

Gaethje sendiri juga tidak mengelak bahwa Wittman berhasil membantunya mencapai performa terbaik saat itu.

Dengan rekor besar ini, tentunya Gaethje bakal hadapi sang juara, Khabib Nurmagomedov dengan penuh percaya diri.

Bisa jadi berbekal kemenangan dari Tony dan juga torehan rekor barunya di UFC ini, Gaethje bakal hadirkan mimpi buruk bagi Khabib.

Baca Juga: Babak Belur di UFC 249, Tony Ferguson Juga Pernah Dianggap Gila oleh Istri Sendiri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X