Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Muka Seram Bak Begal, Petarung UFC Ini Tujukkan Jiwa Sosial yang Tinggi

By Fiqri Al Awe - Rabu, 27 Mei 2020 | 22:15 WIB
Petarung UFC, Israel Adesanya, marah-marah di sosmed perihal penganiayaan oleh aparat.
twitter.com/Africa_Fighters
Petarung UFC, Israel Adesanya, marah-marah di sosmed perihal penganiayaan oleh aparat.

JUARA.NET - Petarung UFC asal Nigeria, Israel Adesanya yang punya wajah menyeramkan, rupanya memiliki kepedulian yang sangat besar terhadap sebuah kasus sosial.

Sedang jauh dari dunia tarung, Adesanya justru mengomentari tindakan brutal polisi terhadap warga awam.

Adesanya sendiri mengkritisi tentang kebrutalan orang-orang berseragam tersebut semakin menjadi setelah melihat sang warga berasal dari ras yang berbeda.

Meski lemah lembut memikirkan nasib orang, Andesanya tetap memberikan kesan beringas terhadap masalah ini.

Tidak main-main, saking marahnya, Andesanya bahkan berharap orang-orang yang rasis tersebut mati mengenaskan dengan hukum jalanan.

Baca Juga: Blak-Blakan Seputar Aib UFC, Petarung Ini Yakin Bellator Lebih Baik

Ungkapan kecewa dan sumpah serapah petarung UFC, Israel Adesanya melihat kasus kekerasan oleh aparat.
instagram.com/stylebender
Ungkapan kecewa dan sumpah serapah petarung UFC, Israel Adesanya melihat kasus kekerasan oleh aparat.

"Saya harap mereka terbunuh di hukum jalanan. Melihat video ini dan mereka tidak punya rasa perhatian dengan kehidupan orang lain," ungkapnya.

Dia juga membandingkan masalah tersebut dengan kasus serupa yang terjadi Nigeria dan tentunya dengan hasil yang berbeda.

"Di Nigeria pasti mereka akan dilempari ban lalu dibakar hidup-hidup," imbuhnya.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Instagram


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X