JUARA.NET - Amanda Nunes merasa bahwa dia telah lama tidak melakukan liburan dan kini niatan itu kembali datang.
Setelah menjadi petarung pertama dalam sejarah UFC dengan mempertahankan dua gelar dalam dua kelas yang berbeda, Nunes mengatakan bahwa dia ingin liburan di sisa tahun 2020.
Hal ini dia ungkapkan setelah menghajar Felicia Spencer di UFC 250 akhir pekan lalu.
Hal ini bahkan dia ungkapkan kepada wartawan di mana hal yang pertama dia ungkapkan adalah soal liburan.
Baca Juga: Dengar McGregor Mau Pensiun Lagi, Justin Gaethje Beri Komentar Menohok
"Istirahat itu pasti. Aku harus melihat apa yang terjadi dengan kakiku. Saya selalu terluka dengan kaki ini. Saya butuh sekali istirahat dan saya mungkin akan berlibur sekarang," ucapnya.
Nunes mempertahankan gelar kelas bulu melawan Spencer di acara utama UFC 250 di mana di situ Nunes benar-benar brutal menghajar lawannya hingga kalah.
Nunes sendiri senang dengan prestasi tersebut karena Spencer sendiri merupakan salah satu wanita terberat dalam olahraga.
Baca Juga: Satu Lagi Pukulan Petarung UFC Ditaksir Mike Tyson, Pertanda Tambah Murid?
"Tidak ada yang pernah melakukan itu sebelumnya. Aku harus menonton pertarungan lagi dan hanya menikmati, karena aku tahu suatu hari dalam hidupku, sesuatu yang besar akan terjadi," lanjutnya.
"Nunes adalah juara kelas bantam dan kelas bulu wanita UFC saat ini dan secara luas dianggap sebagai petarung wanita terhebat sepanjang masa.
Mengalahkan Spencer
UFC tampaknya membuat kesalahan memasang Felicia Spencer sebagai lawan Amanda Nunes dalam laga puncak UFC 250, Minggu (7/6/2020) WIB di UFC APEX, Las Vegas, Amerika Serikat.
Duel juara bertahan Amanda Nunes kontra Felicia Spencer di kelas bulu perempuan menjadi laga utama UFC 250.
Akan tetapi, UFC seperti mengumpankan Felicia Spencer kepada seekor singa betina.
Amanda Nunes, yang julukannya memang The Lioness, melumat habis Felicia Spencer dalam pertarungan yang ajaibnya bisa berlangsung sampai 5 ronde.
Di ronde pertama, Spencer yang tahu peluang terbagusnya adalah mengajak Nunes bertarung bawah mencoba masuk mendekat, tetapi Nunes jadi bisa mendaratkan sejumlah pukulan.
Bagian bawah mata kanan Spencer langsung terluka karena terkena beberapa pukulan Nunes.
Ronde pertama berakhir dengan Nunes unggul pukulan signifikan 20 berbanding 1!
Baca Juga: Sudah Dituruti Ketemu Khabib, Conor McGregor Lagi-lagi Ngebet Pensiun dari UFC
Di ronde kedua, Nunes terus mendominasi pertarungan.
Hampir selama laga, Nunes terlihat tersenyum ke arah lawan, memperlihatkan kepercayaan dirinya yang pasti sekaligus menjadi teror buat Spencer.
Ketika Spencer mencoba melakukan takedown, Nunes bisa mengubah situasi atau bahkan balik menekan.
Ronde kedua berakhir dengan Nunes seperti memberikan coaching clinic buat Spencer.
Di awal ronde ketiga, seperti dikutip Juara.net dari Fox Sports, Spencer hanya mendaratkan 11 pukulan dalam 11 menit.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ingin Sekali Bertemu dengan Sosok ini Ternyata
Pelindung gigi Spencer sempat lepas setelah dia sekali lagi terkena bom pukulan Nunes.
Akan tetapi, Spencer memperlihatkan daya tahun yang luar biasa karena bisa melewati ronde ketiga.
Di ronde keempat sama saja. Nunes terus mengontrol jalannya duel.
Di akhir ronde keempat, Nunes hampir bisa mengeksekusi kuncian, tetapi bel menyelamatkan Spencer.
Pada ronde terakhir, darah sudah membanjir di seluruh muka Spencer.
Upaya mengajak Nunes bertarung di bawah juga tak kunjung berhasil dengan Spencer mencatatkan 0-7 untuk upaya takedown.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | bloodyelbow.com |
Komentar