JUARA.NET - Dibalik suksesnya gelaran UFC 251 Minggu (12/7/2020), rupanya ada satu hal yang dikritik oleh wasit senior, John McCarthy.
Hal tersebut yakni permasalahan ketidaktepatan para wasit yang bertugas dalam pertarungan besar tersebut.
Saking gemesnya dengan polah wasit di UFC 251, McCarthy bahkan secara suka rela menawarkan diri untuk menggantikan salah satu wasit, Mark Collett.
"UFC menyewa, memberangkatkan, mengetes dan membayar Mark Collett untuk jadi bagian UFC 251 untuk jadi pertunjukkan lain di Fight Island," ungkap McCarthy dilansir Juara.net dari BJPENN.
"Ketika performa anda tidak bisa diterima, ketua anda mempunyai hak untuk memberhentikan anda. Mari kita lihat jika mereka melakukannya," imbuhnya.
Baca Juga: Lilit Lawan Sampai Pucat, Petarung UFC Ini Juga Menjadi Penyelamat
Pada UFC 251 kemarin, Collett membuat penggemar termasuk Dana White geram terutama pada duel Aleander Volkanovski melawan Max Halloway.
Terlihat di sepanjang duel tersebut Halloway sebenarnya memang sangat mendominasi duel ketimbang Vokanovski.
Namun penilaian menarik justru dihadirkan oleh Collet.
Dirinya menilai Volkanovski memiliki skor yang lebh baik ketimbang Halloway yang akhirnya membuat petarung Australia tersebut berhasil mempertahankan gelarnya di bulu UFC.
Tidak hanya duel Volkanovski melawan Halloway saja yang dipandang memiliki hasil pertarungan yang dinilai aneh.
Duel Rose Namajunas vs Jessica Andrade yang juga menjadi tanggung jawab Collett sebagai wasit, pun dinilai tidak benar.
Baca Juga: Bos UFC Akui Max Holloway Dirugikan Juri sehingga Gagal Juara di UFC 251
Secara kasat mata para pengamat menilai sang pemenang, Namajunas lebih unggul dari Andrenade pada ronde pertama dan kedua.
Namun Collet justru menilai petarung UFC berjuluk Thugs ini kalah angka ada ronde pertama.
Sebenarnya tidak hanya kinerja Collet yang dinilai kurang baik pada UFC 251 kemarin.
Keputusan wasit, Leon Roberts pada duel Petr Yan vs Jose Aldo juga dinilai kurang tepat.
Pasalnya, melihat Jose Aldo yang sudah tidak berdaya harusnya duel tersebut bisa dihentikan lebih cepat.
Bahkan Bos UFC sampai menyebut keputusan wasit pada duel Yan vs Aldo tersebut sangat mengerikan.
Baca Juga: Jose Aldo Babak Belur di Octagon, Netizen Malah Bikin Meme di Twitter
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar