Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakta UFC 251 - Khabib vs McGregor Masih Kangkangi Kamaru vs Masvidal

By Fiqri Al Awe - Selasa, 14 Juli 2020 | 11:15 WIB
Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor semasa masih menjalin persahabatan pada 2014 silam.
TWITTER/@TEAMKHABIB
Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor semasa masih menjalin persahabatan pada 2014 silam.

JUARA.NET - Mengenai UFC 251 yakni duel Kamaru Usman melawan Jorge Masvidal kini tersibak fakta menarik menyeret duel, Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor.

Kamaru vs Masvidal sejak awal digadang-gadang penggemar bakal sajikan pertarungan yang menarik.

Segala intrik dan tensi kedua petarung UFC tersebut menjelma bak bumbu yang disebut bakal membuat duel ini lampaui yang dilakukan oleh Khabib vs McGregor.

Setelah dilihat dari hari-H gelaran, publik seolah dibuat semakin yakin dengan presepsi mereka tersebut.

Ditambah lagi orang nomor satu di UFC, Dana White juga ikut merasa jumawa dengan pencapaian gelarannya kali ini.

Dibilang sukses dalam gelaran ajang ini, mungkin memang duel Kamaru vs Masvidal termasuk dalam duel yang sukses.

Baca Juga: Kamaru Usman Dirundung Pasca-UFC 251, Francis Ngannou Pasang Badan

Petarung Amerika Serikat (AS), Kamaru Usman (kiri) mempertahankan sabuk juara kelas welter setelah mengalahkan, Jorge Masvidal pada UFC 251 di Abu Dhabi, Minggu (12/7/2020).
UFC
Petarung Amerika Serikat (AS), Kamaru Usman (kiri) mempertahankan sabuk juara kelas welter setelah mengalahkan, Jorge Masvidal pada UFC 251 di Abu Dhabi, Minggu (12/7/2020).

Dilansir Juara.net dari MMA Junkie, dari segi pendapatan pay-per-view duel ini bahkan berhasil menggondol 1,3 juta pembelian.

Namun angka besar tersebut ternyata masih di bawah duel UFC 229 antara Khabib vs McGregor.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X