JUARA.NET - Perjuangan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez untuk tetap turun di MotoGP Andalusia 2020 terhenti pada sesi kualifikasi.
Marquez memang datang ke seri ini dengan sangat compang-camping.
Pasalnya, cedera tangan pada seri Jerez yang lalu, nampaknya terbilang cukup parah bagi pembalap berjuluk The Baby Alien ini.
Menariknya seolah tak ingin kalah, Marquez sempat muncul pada sesi latihan bebas ketiga dan keempat pada MotoGP Andalusia 2020 Sabtu (25/7/2020).
Turun dalam kondisi menahan sakit, Marquez akhirnya tidak mampu catatkan waktu terbaiknya pada sesi latihan bebas tersebut.
Baca Juga: VIDEO - Marc Marquez Berjuang Lawan Sakit Saat MotoGP Andalusia 2020
Is that @marcmarquez93's session over? ????
The world champion comes straight back in! ????#MM93Comeback | #AndaluciaGP ???? pic.twitter.com/Ranyk0xIlD
— MotoGP™???? (@MotoGP) July 25, 2020
Bak bom waktu, rasa sakit kini tidak bisa ditahan oleh Marquez dan akhirnya memutuskan menyerah pada awal sesi kualifikasi.
Keadaan Marquez yang membalap dengan menahan rasa sakit sebelumnya sudah diungkap oleh Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig.
"Dia memang merasa sedikit sakit pada tangannya, dan mencoba menambah kecepatan dan melihat keadaannya," ungkap Puig pada Sky Sports dilansir Juara.net dari Tutto Motori Web.
Dan setelah seri kualifikasi MotoGP Andalusia 2020, Puig sudah mengonfirmasi bahwa pembalapnya tersebut tidak akan membalap pada sesi race besok (25/7/2020).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Twitter, Tuttomotoriweb.com |
Komentar