Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah Telak! Quartararo Terkejut dengan Performa KTM di MotoGP Ceska

By Imadudin Adam - Senin, 10 Agustus 2020 | 11:45 WIB
Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, berpose di podium juara MotoGP Republik Ceska di Sirkuit Brno, Minggu (9/8/2020).
MOTOGP.COM
Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, berpose di podium juara MotoGP Republik Ceska di Sirkuit Brno, Minggu (9/8/2020).

JUARA.NET - Pembalap Petronas SRT Yamaha, Fabio Quartararo meraih hasil kurang maksimal di MotoGP Ceska 2020.

Dia hanya berada di posisi ketujuh dalam balapan yang digelar pada Minggu, (9/8/2020) di Sirkuit Brno itu.

Dalam balapan itu juga Quartararo dibantai oleh pembalap tim KTM, Brad Binder yang merupakan seorang rookie.

Baca Juga: Moto2 Ceska 2020 - Lihat Performa Pembalap Indonesia, Begini Respon Manajer Tim

Binder berhasil menjadi yang tercepat sehingga membuat orang-orang yang menyaksikannya terkejut termasuk Quartararo.

Menurut Quartararo, KTM memang sangat hebat di balapan itu ditambah settingan ban yang tepat membuatnya meluncur tak tertahankan.

Aksi pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, pada sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceska yang digelar di SIrkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020.
KTM IMAGES/POLARITY PHOTO
Aksi pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, pada sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceska yang digelar di SIrkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020.

Quartararo bahkan berujar jika performa Binder seperti sudah melakoni balapan di MotoGP selama 10 tahun padahal dia adalah seorang rookie.

"Dia pantas meraihnya, dia adalah pemula tapi terlihat seperti yang sudah berpengalaman selama 10 tahun di MotoGP. Selamat untuknya," tutur dia.

Baca Juga: Klasemen Sementara MotoGP 2020 - Kalah di Ceska, Fabio Quartararo Masih Digdaya


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X