JUARA.NET - Gelaran MotoGP Austria 2020 resmi digelar pada Minggu, (16/8/2020) di Sirkuit Red Bull Ring.
Di balapan tersebut, banyak sekali momen menarik yang terjadi mulai dari balapan yang dihentikan akibat kecelakaan mengerikan sampai pada menangnya Andrea Dovizioso.
Selain itu, ada banyak juga fakta menarik yang tersaji di balapan tersebut.
Baca Juga: Klasemen Sementara MotoGP 2020 - Keok Lagi, Quartararo Masih di Atas
Kami sudah mengumpulkan beberapa fakta menarik dari gelaran MotoGP Austria 2020.
Kira-kira ada apa saja? Berikut ulasannya!
Kemenangan ke 50 Ducati di MotoGP
Five in a row in Austria for @ducaticorse as @AndreaDovizioso does it again! #50DucatiWins | #AustrianGP ???????? pic.twitter.com/zIZT5MyirQ
— MotoGP™ (@MotoGP) August 16, 2020
Ducati saat ini sedang mengalami krisis di mana Andrea Dovizioso yang sudah bertahan di sana selama delapan tahun memutuskan untuk hengkang.
Di tahun 2021, Dovi memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak bersama tim dari Borgo Panigale tersebut.
Namun meski begitu, Dovi tetap profesional dan menunjukan taringnya di MotoGP Austria.
Hasilnya, Dovi sukses meraih kemenangan sekaligus membuat kemenangan ke-50 untuk Ducati di MotoGP.
Joan Mir Raih Podium Pertamanya di MotoGP
MotoGP 2020 harus diakui sangat susah ditebak hasilnya.
Absennya Marc Marquez turut mempengaruhi banyaknya kejutan di dalamnya di mana tidak ada pembalap yang terlalu dominan.
Baca Juga: Hasil MotoGP Austria 2020 - Diwarna Insiden Mengerikan! Dovizioso Meraja
Setelah kejutan yang diberikan Brad Binder di MotoGP Ceska, kini giliran Joan Mir yang melakukannya.
Pembalap dari tim Suzuki tersebut sukses meraih podium pertamanya tepatnya di urutan kedua di belakang Andrea Dovizioso.
Salah Satu Kecelakaan Mengerikan Terjadi
Bendera merah harus diberikan di MotoGP Austria 2020 tepatnya pada lap kedelapan.
Tabrakan antara Johann Zarco dan Franco Morbidelli membuat motor keduanya terbelah dua.
Bahkan lemparan motor keduanya nyaris mengenai Maverick Vinales dan Valentino Rossi yang posisinya ada di dekat keduanya.
Mitos Masih Berlanjut
Selama beberapa tahun terakhir, ada mitos yang mengatakan bahwa peraih pole position di MotoGP Austria tidak akan bisa menjadi juara.
Mitos itu terbukti terus berlanjut di mana Maverick Vinales yang meraih pole position malah finis di urutan ke-10.
Dengan begini sudah empat tahun mitos tersebut berlanjut.
Dari 2017-2019, Marc Marquez tak pernah juara di sana setelah menggasak pole position.
Sedangkan di 2020, Maverick Vinales kena batunya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Komentar