JUARA.NET - Menjadi seorang berstatus legenda di UFC tentu banyak hal yang harus dilalui oleh mantan petarung sangar, Georges St-Pierre.
Bukan tanpa sebab, Georges St-Pierre diangkat namanya menjadi legenda UFC dan juga MMA.
Secara rekor, tentu jajaran kemenangan gemilang petarung asal Kanada ini memang membuktikan kesangarannya.
Belum lagi kini petarung yang akrab disapa GSP ini sudah masuk radar juara UFC tanpa rekor cacat, Khabib Nurmagomedov
Dan jika duel GSP melawan Khabib benar terwujud, sudah pasti sang legenda akan menaiki tangga yang lebih tinggi lagi.
Baca Juga: Bukan Soal Uang, Khabib Ngebet Lawan GSP Karena Satu Hal Keren ini
Menariknya, dibalik rekor menawan milik GSP rupanya terselip sebuah hal yang membuatnya menjadi seperti sekarang ini.
Dan hal tersebut ialah mentalnya dalam bertarung yang bahkan sangat jarang dimiliki petarung UFC lainnya.
Di saat para petarung lain menganggap hasil menang sebagai puncak dari keberhasilan mereka.
GSP justru merasa memenangkan sebuah duel hanya akan membuatnya lemah.
"Tidak ada hal lain di dunia ini yang membuat anda lemah selain kemenangan. Dan itu adalah hal yang benar. Itulah yang terjadi saat saya mengalahkan Matt Hughes," ungkap GSP dilansir Juara.net dari Essentially Sports.
Baca Juga: Sudah Kaya Raya, George St-Pierre Sebut Tak Ada Untungnya Kembali ke UFC Saat Ini
"Kekalahan saya membuat saya kuat karena saya dapat belajar darinya. Tapi kemenangan sangat melemahkan saya... Jadi saya hanya wajah baru di UFC saat itu. Saya masih muda, saya menjadi orang setelah mengalahkan Maat Hughes," imbuhnya.
Pada akhirnya kekalahan terbesarnya di tangan Matt Sera telah membuat gayanya bertarung di UFC pada akhirnya berubah menjadi lebih sempurna.
"Itu adalah tamparan terbesar bagi karier saya. Saya merasa menghancurkan semuanya," ungkapnya.
"Itu semua berubah menjadi pengalaman yang positif karena membuat saya menjadi seperti sekarang ini, membuat saya menjadi petarung dan ahli bela diri yang lebih baik," imbuhnya.
Dan kini GSP bisa menikmati status legendanya beserta dengan rasa hormat yang selalu ia dapatkan di manapun ia berada.
Baca Juga: Ini yang Akan Terjadi Saat Legenda UFC Melawan Khabib Nurmagomedov
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar