JUARA.NET - Dana White, Presiden UFC, rupanya punya satu jadwal duel besar favoritnya yang hingga kini masih ia sesali karena urung terwujud.
Menjalankan ajang tarung MMA terbaik di dunia sejak tahun 2001, Dana White tentu sudah menjalankan ribuan pertarungan yang sangat menarik.
Penggemar UFC era modern sekarang ini, mungkin masih merasa jika duel Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor jadi duel yang paling seru yang dijalankan oleh White.
Namun siapa sangka sang orang nomor satu ini masih punya penyesalan terbesar sebagai promotor duel.
Dan hal tersebut menyangkut duel legenda WWE, Brock Lesnar melawan legenda MMA, Fedor Emelianenko.
Baca Juga: Mike Tyson-Jon Jones-Brock Lesnar Lewat! Ini Petarung yang Bisa Juara MMA, Tinju, dan Gulat Pro
Dilansir Juara.net dari Sport Bible, White secara terang-terangan bahkan menyebut duel Lesnar vs Emelianenko menjadi satu-satunya duel yang tidak pernah terwujud dan paling ia sesali.
"Satu-satunya duel yang saya sangat ingin buat dan tidak pernah terjadi adalah duel Brock Lesnar vs Fedor Emelianenko," ungkap White dilansir dari laman resmi UFC.
White selanjutnya bercerita tentang persiapan duel tersebut pada tahun 2009 silam yang sebenarnya sudah sangat matang.
Sayang kematian ayah Emelianenko kala itu membuat duel ini terkubur hidup-hidup pada akhirnya.
"Kami akan menyelenggarakannya di Texas Stadium. Tapi kita tidak bisa sampai kata sepakat dengan Fedor, jadi tidak pernah terjadi," ucap White.
Baca Juga: Jon Jones Ceritakan Apa yang Terjadi Andai Ia Berduel dengan Legenda WWE Brock Lesnar
"Ingat ketika saya bertemu dengannya dan berkata semua tidak berjalan baik? Sebenarnya semua berjalan baik. Semua berjalan baik, dan Brock menginginkan duel melawan Fedor. Kemudian ayah Fedor meninggal, dan dia habis," pungkasnya.
Kini setelah lebih dari 10 tahun sejarah tersebut batal terwujud di UFC, duel Emelianenko vs Lesnar kembali mengemuka.
Duel ini justru disebut-sebut bakal dibawa oleh ajang tetangga, Bellator MMA.
Hal tersebut setelah presiden Bellator, Scott Coker yang menyebut dirinya juga tertarik membuat duel tersebut terjadi.
Emelianenko dan Lesnar memang bisa dibilang salah dua dedengkot kelas berat MMA yang punya rekor menakjubkan.
Tentu rekor-rekor di antara keduanya menjadikan perjumpaan kedua petarung raksasa ini ditunggu banyak penggemar.
Baca Juga: Makhluk Paling Buas Tak Sepakat dengan WWE, Kini Berstatus Free Agent
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Sportbible.com, UFC.com |
Komentar