Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Seperti McGregor, Eks Monster Kelas Berat UFC Tak Suka Omong Doang

By Fiqri Al Awe - Kamis, 3 September 2020 | 13:15 WIB
Bintang UFC, Conor McGregor.
TWITTER/NISPORTINGNEWS
Bintang UFC, Conor McGregor.

JUARA.NET - Nampaknya kata pensiun dari mantan petarung kelas berat UFC, Daniel Cormier lebih bernilai serius ketimbang kata pensiun dari Conor McGregor.

Jalan dari tahun 2013, karier Cormier di UFC akhirnya tutup buku pada tahun 2020 ini.

Duel perebutan gelar kelas berat menghadapi Stipe Miocic beberapa waktu yang lalu, telah dikukuhkan olehnya sebagai duel terakhirnya.

Meski perjalanan terakhir DC harus ditutup dengan hasil minor, nampaknya keputusan petarung bertubuh gempal ini memang sudah bulat.

Bahkan secara jantan DC sudah menghapuskan namanya dari daftar peringkat UFC dan juga daftar petarung di USADA.

Baca Juga: UFC 252 - Kalah di Pertarungan Besar Terakhirnya, Daniel Cormier Pensiun

Dilansir Juara.net dari MMA Fighting, Dana White sendiri yang mengonfirmasi kebenaran kabar mengenai penarikan nama yang dilakukan oleh DC.

"Dana White berkata bahwa Daniel Cormier menghubungi UFC hari ini (2/9/2020) untuk menghapus namanya dari daftar petarung USADA," ungkap jurnalis Damon Martin.

"Dan untuk menghapusnya dari daftar ranking sebagai penanda pensiunnya sudah resmi," imbuhnya.

Sebelumnya DC memang sudah mengatakan memang akan menyudahi kariernya di UFC.

Usia yang sudah hampir menginjak setengah abad, dirasa DC sudah sangat menghalanginya dalam berduel.

Baca Juga: Daniel Cormier Ungkap Alasan Kenapa Stipe Miocic Jadi Rival Terbesarnya

Menarik jika melihat tindakan luar biasa dari DC yang memutuskan pensiun dengan sangat serius.

Pasalnya beberapa waktu yang lalu, bintang UFC lainnya, Conor McGregor juga sudah memutuskan untuk pensiun.

Namun ada sikap yang berbeda antara McGregor dengan DC.

Jika DC langsung bertindak dan secara tegas menghapuskan dirinya dari segala yang berhubungan dengan status petarungnya, McGregor justru tidak melakukannya.

Hal ini yang membuat para penggemar seolah-olah menganggap McGregor memang tidak benar-benar pensiun, dan kapan saja akan kembali bertarung.

Baca Juga: Siapa Bilang Pukulan McGregor Mematikan? Coba Lihat Video ini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : MMAFighting.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X