JUARA.NET - Mantan Juara Dunia MotoGP, Casey Stoner memberikan komentar yang cukup mengejutkan terkait para pembalap muda di MotoGP.
Menurutnya, hingga saat ini belum ada pembalap yang pantas disebut sebagai pembalap muda terbaik.
Mayoritas dari mereka masih dianggap kurang konsisten oleh Stoner.
Menurutnya, pembalap yang hebat adalah yang tetap konsisten apapun sirkuitnya.
Baca Juga: Conor McGregor Ajak Duel Kakak Beradik Petarung UFC yang Mencela Khabib Nurmagomedov
Tapi meski begitu, Stoner terkesan dengan beberapa pembalap seperti Pecco Bagnaia atau Fabio Quartararo yang terkadang tampil luar biasa.
"Pecco benar-benar membuat saya terkesan di Jerez dan kemudian dia mengalami masalah mesin itu. Fabio kami tahu sangat cepat tahun lalu," tuturnya.
"Di Jerez musim ini memang dia hebat namun itu karena sirkuit tersebut cocok untuknya. Sedangkan di Austria? Dia tidak bisa masuk podium," lanjutnya.
Absennya Marc Marquez juga membuat penilaian terhadap para pembalap muda sangat susah dilakukan.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar