Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Israel Adesanya Beberkan Petarung UFC yang Jadi Sumber Inspirasinya

By Fiqri Al Awe - Senin, 12 Oktober 2020 | 16:00 WIB
Israel Adesanya (kiri) saat bertarung melawan Paulo Costa (kanan) pada UFC 253.
TWITTER
Israel Adesanya (kiri) saat bertarung melawan Paulo Costa (kanan) pada UFC 253.

JUARA.NET - Juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya, nampaknya punya jagoan sendiri jika diminta menyebutkan serangan siapa yang paling luar biasa.

Pada akhir bulan September kemarin, Israel Adesanya resmi mempertahankan gelarnya di kelas menengah.

Menghadapi Paulo Costa yang notabene juga seorang undefeated fighter, Adesanya mampu membuat duel tersebut terlihat sangat mudah.

Gerakan lincah ditunjang dengan serangan kombinasi yang menawan terbukti membuat Costa yang bertarung hati-hati tampak jadi bulan-bulanan Adesanya.

Aksinya pada UFC 253 itu memang layak dinobatkan sebagai serangan terbaik yang dilakukan Adesanya sepanjang kariernya hingga saat ini.

Baca Juga: No Debat! Legenda UFC Akui Israel Adesanya Jadi Petarung MMA Paling Sempurna

Menariknya, Adesanya rupanya punya inspirasi sendiri yang membentuk karakternya untuk bertarung.

Siapa sangka, inspirasi tersebut datang dari petarung yang juga rivalnya di kelas menengah UFC, Darren Till.

Bagi Adesanya, serangan-serangan Till yang menarik disaksikan membuatnya naksir berat dan tertarik untuk menguasainya.

"Saya suka serangannya dan bagaimana dia (Darren Till) menyerang. Punya dasar Muay Thai dengan diperkuat unsur lain. Permainan clinch dan sikutannya sangat bagus, tetapi dia tetap pada Muay Thai yang sederhana," ungkap Adesanya dilansir Juara.net dari MMA Junkie.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X