Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cabik-cabik Petinju Terbaik, Teofimo Lopez Digoda Duel Legenda UFC

By Fiqri Al Awe - Selasa, 20 Oktober 2020 | 21:00 WIB
Petinju Teofimo Lopez mengalahkan Vasyl Lomachenko, Minggu (18/10/2020) WIB di Nevada, untuk menguasai sabuk juara kelas ringan versi IBF, WBA, WBO, dan The Ring.
TWITTER
Petinju Teofimo Lopez mengalahkan Vasyl Lomachenko, Minggu (18/10/2020) WIB di Nevada, untuk menguasai sabuk juara kelas ringan versi IBF, WBA, WBO, dan The Ring.

JUARA.NET - Legenda hidup UFC, Henry Cejudo, mengumbar ketertarikan untuk berduel melawan Teofimo Lopez, petinju yang baru saja mengalahkan jagoan terbaik, Vasyl Lomachenko.

Tahun 2020 yang bak tahun paling sunyi untuk penggemar tinju berubah menjadi semarak setelah duel Vasyl Lomachenko vs Teofimo Lopez mulai dicanangkan.

Gelar seabrek yang dipegang Lomachenko akhirnya dipertaruhkan berbanding satu gelar IBF kelas ringan yang dimiliki oleh Lopez.

Di luar nalar, Lopez justru dinyatakan menang atas salah satu petinju terbaik versi pound for pound tersebut.

Sebuah hasil yang membuat nama Lopez saat ini menyandang status sebagai undefeated dan hampir menjadi undisputed world champion mengingat dia baru memegang gelar WBC "franchise".

Baca Juga: Teofimo Lopez Hancurkan Vasyl Lomachenko, Juara Sejati Selangkah Lagi

Keperkasaan Lopez tentu saja langsung membuat dunia tarung bergejolak.

Salah satu reaksi yang paling ganas malah hadir dari dunia UFC, yakni mantan juara di dua kelas berbeda, Henry Cejudo, yang secara tegas langsung menantang Lopez berduel tinju.

Tantangan duel tersebut diutarakan oleh Cejudo melalui akun media sosialnya sesaat setelah Lopez memenangi pertarungan melawan Lomachenko.

"Teofimo Lopez, selamat atas gelar unifikasi Anda," utasnya.

"Jadilah babysitter yang baik dan lihatlah Ayah mengambil sabuk itu, Anda selanjutnya," imbuh Cejudo.

Baca Juga: Floyd Mayweather Rekrut Satu Lagi Petinju Tak Terkalahkan Potensial

Selepas melepas masa baktinya dengan UFC, Cejudo memang sering kali mengungkap hasrat untuk berduel di ajang tinju.

Sebelumnya Cejudo bahkan sudah menyampaikan tantangan pada petinju Ryan Garcia.

Tentu saja tantangan tersebut hingga detik ini belum ada tanda-tanda bakal tergelar.

Terlepas dari hal itu, bukan hanya sang legenda UFC yang meminang Lopez untuk berduel.

Terhitung petinju Devin Haney dan Ryan Garcia juga mengutarakan hasrat yang sama.

Baca Juga: Bakal Saling Timpuk dengan Juara Tinju, Begini Janji Suci Henry Cejudo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X