Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC Vegas 15 - Preliminary Card Dahsyat! Ada 2 KO dan 2 Cekikan

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 29 November 2020 | 10:24 WIB
Anderson dos Santos, meraih kemenangan gemilang di laga preliminary card UFC Vegas 15, Minggu (29/11/2020) WIB di UFC APEX, Las Vegas.
TWITTER @SHERDOGDOTCOM
Anderson dos Santos, meraih kemenangan gemilang di laga preliminary card UFC Vegas 15, Minggu (29/11/2020) WIB di UFC APEX, Las Vegas.

JUARA.NET - UFC Vegas 15 yang berlangsung Minggu (29/11/2020) WIB mungkin terkesan berantakan karena batalnya sejumlah duel. Namun, laga-laga preliminary card-nya ternyata berlangsung dahsyat.

Duel kelas berat antara Curtis Blaydes kontra Derrick Lewis tadinya diagendakan menjadi laga utama UFC Vegas 15.

Namun, pertarungan ini batal karena Curtis Blaydes positif COVID-19 hanya 24 jam sebelum hari-H.

Sebagai gantinya, duel kelas berat ringan antara Anthony Smith versus Devin Clark mendadak di-upgrade menjadi main event.

Baca Juga: Hari-H Tinggal 24 Jam, Main Event UFC Akhir Pekan Ini Dirombak

Sejumlah laga lain di UFC Vegas 15 juga batal karena COVID-19 atau masalah visa, tetapi 4 duel di preliminary card berlangsung dahsyat.

Tidak ada pertarungan yang disudahi dengan perhitungan.

Nathan Maness dan Anderson dos Santos meraih kemenangan dengan submission masing-masing atas Luke Sanders dan Martin Day.

Nathan Maness menyudahi Luke Sanders di ronde kedua dengan kuncian rear-naked choke.

Anderson dos Santos lebih hebat lagi dalam meraih kemenangan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X